MENU TUTUP

Baru Jabat Danrem 172/PWY, Kolonel Izak Gerak Cepat Lakukan Ini

Jumat, 08 Mei 2020 | 22:30 WIB / Andi Riri
Baru Jabat Danrem 172/PWY, Kolonel Izak Gerak Cepat Lakukan Ini Danrem 172/PWY Kolonel Inf Izak Pangemanan mendampingi Wagub Papua, Klemen Tinal dalam penyerahan bantuan sosial kepada warga terdampak Covid-19 di kampung Yoka Kota Jayapura, Jumat (8/5)/dok.Penrem172

JAYAPURAwartaplus.com - Kolonel Inf Izak Pangemanan yang baru tiga hari menjabat sebagai Komandan Korem 172/Praja Wira Yakthi (PWY) menggantikan Kolonel Inf J. Binsar Sianipar, langsung bergerak cepat melanjutkan tugas Danrem sebelumnya dalam penanganan dan pencegahan pandemi Covid-19 di bumi cenderawasih

Salah satunya mendampingi Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal bersama Kapolda Papua Irjen Pol. Paulus Waterpauw, Pj. Sekda Ridwan Rumasukun dan sejumlah Kepala OPD di lingkungan Pemprov Papua dalam membagikan paket sembako dan pangan lokal dari Pemerintah Provinsi Papua ke kampung-kampung yang ada di Jayapura, Jumat (8/5).

Kegiatan pendistribusian sembako serta bahan pangan lokal oleh Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua tersebut dalam rangka penanganan dan pencegahan wabah Covid-19 yang menyasar tiga tempat, yaitu kampung Yoka, kampung Yokiwa, dan KKSS (Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan) di kelurahan Hamadi Distrik jayapura selatan.

Mantan Danrindam XVII/Cenderawasih ini menyampaikan bahwa, bantuan yang diberikan merupakan wujud kepedulian pemerintah kepada masyarakat yang terdampak covid-19 di wilayah provinsi Papua.

“Seperti yang dikatakan oleh Wagub bahwa bantuan ini juga telah disalurkan bukan hanya di kampung ini namun di kampung lain yang membutuhkan,"kata Izak saat ditemui di sela-sela kegiatan.

Dirinya juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu mengikuti anjuran dari pemerintah baik pusat maupun daerah dalam rangka memutus penyebaran virus covid-19, dengan rajin mencuci tangan, memakai masker, dan tetap tinggal di rumah.

“Kita harus melaksanakan anjuran pemerintah, terkait social distancing, rajin cuci tangan dan pakai masker serta jangan keluar rumah jika memang tidak mendesak. Hal kecil tersebut sudah dapat memutus rantai penyebaran covid-19,” tegas Danrem.

Sementara itu, Kepala Kampung Yoka, Antonius Mebri mengaku bersyukur atas bantuan dari Gubernur dan Wakil Gubernur Papua.

“Kami atas nama masyarakat Kampung Yoka berterima kasih kepada pemerintah dan bersyukur karena disaat kondisi wabah covid 19 ini Tuhan sudah mengutus hambanya Gubernur dan Wakil Gubernur untuk membantu masyarakat,” ucapnya

Dalam kegiatan tersebut, Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Papua Samuel Siriwa menjelaskan, bantuan paket sembako disalurkan kepada 566 kepala keluarga ditambah pangan lokal. Paket sembako berupa beras, mie instan, telur, minyak goreng, biskuit dan bahan sembako lainnya, sementara pangan lokal berupa 176 karung sagu, ubi jalar dan sayur-sayuran, serta masker.

“Untuk pangan lokal, semua ini pemerintah beli dari pedagang mama-mama Papua,”jelasnya.

Di kampung Yokiwa, Kepala Bank Indonesia perwakilan Papua, Naek Tigor Sinaga menyampaikan bahwa Kegiatan Bantuan Sosial ini juga merupakan kolaborasi Bank Indonesia bersama dengan Pemda, Kodam XVII/Cenderawasih dan Polda Papua serta melibatkan The Spirit Of Papua.

“Bantuan yang diberikan ke Kampung Yokiwa ini sebanyak 200 paket bantuan dalam bentuk sembako dan masker," kata Naek.(Adv)

 


BACA JUGA

Kasrem 172/PWY Kini Dijabat Kolonel Inf Bobbie Triyantho, Pejabat Sebelumnya jadi Danrem 063/SGJ

Kamis, 14 Maret 2024 | 10:32 WIB

Plh Sekda Puncak Jaya Minta TPID Rutin Pantau Harga Sembako

Senin, 29 Januari 2024 | 12:26 WIB

Pasca Rusuh, Danrem 172/PWY Kunjungi Distrik Namblong Pastikan Situasi Kondusif

Rabu, 03 Januari 2024 | 08:03 WIB

Pangdam XVII/Cenderawasih Sambangi Prajurit, PNS dan Persit di Timika

Minggu, 10 September 2023 | 20:23 WIB

Meriahkan Hut Kemerdekaan, Korem 172/PWY Gelar Berbagai Lomba Bersama Masyarakat

Senin, 21 Agustus 2023 | 13:56 WIB
TERKINI

Ribka Haluk Berikan Pujian Khofifah Parawansa yang Terima Penghargaan Satyalancana dari Presiden

12 Jam yang lalu

Menuju Papua Satu, Ini Catatan Sejarah Paulus Waterpauw

12 Jam yang lalu

Pj Ketua TP-PKK Puncak Jaya Hadiri Penutupan Rakorda se-Papua Tengah

12 Jam yang lalu

Momen RAFI 2024, Kabupaten Nduga Tertinggi Penggunaan Layanan Data Telkomsel

19 Jam yang lalu

Penyusunan RKPD dan Otsus Provinsi Papua 2025 Diharapkan Selaras dengan Visi Misi Kepala Daerah yang Baru

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com