MENU TUTUP

Jangan Ada Masyarakat Papua yang Dimanfaatkan untuk Menolak Otsus

Kamis, 06 Agustus 2020 | 17:51 WIB / Roberth
Jangan Ada Masyarakat Papua yang Dimanfaatkan untuk Menolak Otsus Abisai Rollo SH/Istimewa

JAYAPURA,wartaplus.com - Tokoh Papua sekaligus Ketua DPRD Kota Jayapura Abisai Rollo SH mengatakan pihaknya akan mendukung perpanjangan dan pelaksanaan Otsus Jilid II. Kamis (6/8).

Dalam kesempatan tersebut Abisai Rollo SH, secara umum kami mendukung perpanjangan dan pelaksanaan Otsus Jilid II di Provinsi Papua dengan pelaksanaan kegiatan yang jelas dan transparan serta diiringi pengawasan yang ketat. Kebijakan yang dipilih oleh Pemerintah Pusat untuk pembangunan di Tanah Papua adalalah pilihan terbaik.

Otonomi Khusus membuat masyarakat di Kampung mendapat bantuan dan jika Otsus putus maka membuat masyarakat menjadi susah. “Dengan adanya Otsus maka masyarakat di setiap kampung yang ada di Papua bisa mendapat bantuan, rasa kebahagiaannya ada di situ, sementara jika Otsus putus maka itu membuat masyarakat menjadi susah,”ujarnya.

Pihaknya berharap kepada Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat untuk mengevaluasi dana Otonomi Khusus sehingga alokasi yang diberikan Pemerintah sampai benar-benar untuk kepentingan masyarakat Papua.

“Kami juga meminta kepada Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat agar melakukan evaluasi terhadap dana Otsus tersebut sehingga alokasi yang disediakan pemerintah dapat dioptimalkan untuk kepentingan masyarakat Papua,”tandasnya.

Ia menegaskan jangan sampai ada masyarakat Papua yang dimanfaatkan oleh kelompok yang mengatasnamakan Papua untuk menolak Otsus dan Papua merupakan bagian dari NKRI.

“Saya sampaikan kepada masyarakat Papua jangan mau dimanfaatkan oleh kelompok yang mengatasnamakan Papua untuk menolak Otsus, karena Otsus itu sangat membantu masyarakat Papua dan juga pembangunan di Papua dan terakhir Papua merupakan bagian sah dari NKRI,”ujarnya.

 


BACA JUGA

Gubernur Mathius Fakhiri: Satu Pekan Kepemimpinan Penuh Cinta, Satu Bahasa Kasih untuk Seluruh Masyarakat Papua

Minggu, 19 Oktober 2025 | 12:03 WIB

Satgas Ops Damai Cartenz Beserta Polres Yahukimo Evakuasi Korban Penganiayaan di Yahukimo, Diduga Ulah Simpatisan KKB

Minggu, 19 Oktober 2025 | 11:27 WIB

Satgas Ops Damai Cartenz Pererat Hubungan dengan Mitra Media di Timika Lewat Silaturahmi Tatap Muka

Minggu, 19 Oktober 2025 | 04:22 WIB

Tokoh Pemuda Tanah Tabi Ajak Generasi Muda Dukung Upaya Damai dan Penegakan Hukum di Papua

Minggu, 19 Oktober 2025 | 04:19 WIB

Mika Sapan Pimpinan PORSEROSI Provinsi Papua

Sabtu, 18 Oktober 2025 | 16:29 WIB
TERKINI

Gubernur Mathius Fakhiri: Satu Pekan Kepemimpinan Penuh Cinta, Satu Bahasa Kasih untuk Seluruh Masyarakat Papua

1 Jam yang lalu

Satgas Ops Damai Cartenz Beserta Polres Yahukimo Evakuasi Korban Penganiayaan di Yahukimo, Diduga Ulah Simpatisan KKB

1 Jam yang lalu

Satgas Ops Damai Cartenz Pererat Hubungan dengan Mitra Media di Timika Lewat Silaturahmi Tatap Muka

8 Jam yang lalu

Tokoh Pemuda Tanah Tabi Ajak Generasi Muda Dukung Upaya Damai dan Penegakan Hukum di Papua

8 Jam yang lalu

Mika Sapan Pimpinan PORSEROSI Provinsi Papua

20 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com