MENU TUTUP

Amankan Pilkada, 25 Anggota Brimob Dikirim ke Asmat

Rabu, 21 Oktober 2020 | 13:42 WIB / Cholid
Amankan Pilkada, 25 Anggota Brimob Dikirim ke Asmat Personel Brimob Batalyon B Pelopor Timika dikirim ke Kabupaten Asmat dalam rangka pengamanan Pilkada 2020/Istimewa

TIMIKA,wartaplus.com – 25 personel Brimob Batalyon B Pelopor Timika yang dipimpin Ipda Yulianus Mapeni Danton 2 Kompi 2 Batalyon B Pelopor Timika dikirim ke Kabupaten Asmat dalam rangka pengamanan Pilkada 2020

Pelepasan tersebut dipimpin langsung oleh Wadanyon B Pelopor AKP Ramadhona, S.H, S.IK  dan diikuti oleh Pasi Ops, Pasi Sarpras, Pasi min, Danki 2, Wadanki serta 25 personel yang akan diberangkatkan, Rabu (21/10) di lapangan apel Batalyon B Mimika.

Wadanyon B AKP Ramadhona dalam amanatnya mengingatkan kepada pasukan yang akan diberangkatkan agar tetap menjaga kekompakan dan selalu berkoordinasi dengan instansi terkait lainnya dalam rangka menjaga situasi yang kondusif di Kabupaten Asmat.

"Setiap daerah memiliki tingkat kerawanannya masing-masing, semoga dalam pelaksanaannya kita dijauhkan dari hal-hal yang tidak kita inginkan dan pelaksanaan Pilkada dapat berjalan aman dan kondusif. Pesan saya, jaga keselamatan, jaga kesehatan, jaga Netralitas, jaga kepercayaan masyarakat dan jauhi pelanggaran. Semoga tugas yang diamanahkan dapat dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab serta loyalitas yang tinggi,"ujarnya.

Rencanannya pasukan akan melaksanakan tugas di Polres Asmat selama 2 bulan hingga tahapan pencoblosan selesai dilaksanakan. *


BACA JUGA

Senyum di Pantai Hecnuk, Harapan Damai di Muara Tami

Minggu, 18 Mei 2025 | 18:17 WIB

Dari Pantai Hecnuk ke Muara Tami, Satgas Humas Ops Damai Cartenz-2025 Tunjukkan Wajah Humanis Polri

Minggu, 18 Mei 2025 | 17:58 WIB

Dua Personel Gugur di Puncak Jaya, Jenazah Telah Dievakuasi Dan Diserahkan Kepada Keluarga Dengan Upacara Militer

Sabtu, 17 Mei 2025 | 12:10 WIB

BI Papua akan Kembali Menggelar Festival Cenderawasih 2025 pada 13 - 15 Juni di Jayapura

Sabtu, 17 Mei 2025 | 08:11 WIB

Indosat Perluas Jaringan di Papua, Perkuat Akses Digital Merata di Indonesia Timur

Sabtu, 17 Mei 2025 | 07:31 WIB
TERKINI

Sertijab Dandim 1701/Jayapura dari Kolonel Inf Henry Widodo kepada Letkol Inf Taufik Hidayat

18 Jam yang lalu

Senyum di Pantai Hecnuk, Harapan Damai di Muara Tami

18 Jam yang lalu

Dari Pantai Hecnuk ke Muara Tami, Satgas Humas Ops Damai Cartenz-2025 Tunjukkan Wajah Humanis Polri

19 Jam yang lalu

Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Lumpuhkan Dua KKB Pelaku Pembunuhan Josep Agus Lepa

1 Hari yang lalu

Syukuran HUT ke-62 Kodam Cenderawasih Digelar Sederhana Namun Meriah

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com