MENU TUTUP
Atasi Jerawat dengan Cepat

Atasi Jerawat dengan Mudah dan Efektif

Minggu, 25 Februari 2018 | 22:11 WIB / rmol
Atasi Jerawat dengan Mudah dan Efektif Net

WARTAPLUS - Jerawat merupakan masalah kulit yang paling sering sekali dikeluhkan orang-orang. Sebetulnya jerawat berasal dari peradangan kulit akibat kelenjar minyaknya terinfeksi bakteri sehingga membengkak kemudian terisi nanah.

Penyebab utama dibalik adanya jerawat ini adalah kelebihan sekresi sebum oleh kelenjar minyak pada kulit. Masalah kulit ini biasanya muncul di bagian wajah, punggung, leher dan pundak. Meski bukan masalah yang serius, namun jelas wajah yang jerawatan bisa membuat Anda merasa sangat minder karenanya.

Ada banyak produk obat jerawat dalam berbagai macam bentuk yang dijual di toko toko namun seringkali membutuhkan waktu yang lumayan lama hingga hasilnya terlihat. Tapi beruntungnya, ada cara mudah dan alami yang lebih ampuh mengatasi jerawat bahkan hasilnya bisa terlihat sejak hari pertama. Berikut 5 Cara Mudah Mengatasi Jerawat.

Bawang Putih

Bawang putih memiliki efek anti virus, anti jamur dan anti oksidan yang bisa membantu mengatasi jerawat dengan cepat. Kandungan sulfur yang terdapat dalam bawang putih juga bisa mempercepat penyembuhan jerawat Anda.

  • Potong satu siung bawang putih segar menjadi dua bagian
  • Gosokan bawang putih tersebut pada jerawat lalu diamkan selama 5 menit sebelum mencuci wajah
  • Ulangi langkah diatas beberapa kali dalam sehari

Konsumsi 1 siung bawang putih mentah setiap hari juga bisa membantu membersihkan darah Anda. Namun jangan terlalu banyak mengonsumsi bawang putih mentah lantaran dapat menyebabkan pencernaan terganggu.

Es Batu

Es bagus untuk mengurangi kemerahan, bengkak dan peradangan pada jerawat. Es batu dapat memperlancar peredaran darah menuju ke area jerawat dan memperkecil pori pori kulit serta membersihkan kotoran dan minyak yang menumpuk disana.

  • Anda bisa menggunakan es batu atau es serut
  • Bungkus es tersebut dalam handuk tipis kemudian tempelkan di area kulit yang ada jerawatnya selama beberapa detik
  • Lepaskan selama beberapa menit kemudian ulangi langkah tersebut beberapa kali.

Pasta Gigi

Bukan hanya bisa membersihkan gigi, pasta gigi ternyata bisa membersihkan wajah dari jerawat. Paling bagus jika cara ini dilakukan setelah menempelkan es batu pada jerawat. Namun pastikan Anda menggunakan pasta gigi putih, bukan yang bentuknya gel.

  • Oleskan pasta gigi pada area kulit yang berjerawat sebelum tidur
  • Saat pagi hari, cuci bersih wajah dengan air dan lihat apakah bengkak pada jerawat telah berkurang.

Selain dilakukan sebelum tidur Anda juga bisa mengoleskan pasta gigi disiang hari. Namun pastikan pasta giginya dibiarkan di jerawat selama kurang lebih setengah jam sebelum dibersihkan.

Uap Panas

Uap panas bermanfaat untuk kulit, termasuk untuk jerawat. Uap bisa membuka pori pori kulit dan memungkinkan kulit bernapas. Fungsinya membantu membersihkan kotoran, minyak dan bakteri yang terperangkap didalam pori pori yang dapat memicu infeksi atau peradangan.

  • Isi sebuah wadah besar dengan air panas yang baru saja mendidih
  • Arahkan wajah ke atas wadah tersebut hingga uapnya mengalir ke seluruh permukaan wajah
  • Lakukan cara ini selama beberapa menit
  • Cuci wajah dengan air suam suam kuku dan setelah kering oleskan pelembab tanpa minyak

Lemon

Cara mengatasi jerawat selanjutnya adalah menggunakan air perasan lemon. Air perasan lemon ini kaya akan vitamin C yang membuat jerawat bisa kering lebih cepat. Namun pastikan Anda memakai perasan lemon segar. Ada beberapa cara untuk menerapkan obat jerawat ini:

  • Celupkan kapas bersih kedalam air perasan lemon segar kemudian oleskan ke area wajah yang berjerawat sebelum tidur malam.
  • Campurkan satu sendok makan air perasan lemon dan satu sendok teh bubuk kayu manis. Kemudian oleskan pada wajah berjerawat sebelum tidur malam. Di pagi hari, bersihkan kulit dengan air. Namun cara yang kedua ini tak cocok untuk kulit sensitif.

Itulah 5 Cara Mudah Mengatasi Jerawat. Jadi, cara mana yang ingin Anda coba terapkan untuk mengatasi jerawat secepatnya? Ingat juga, bahwa kondisi kulit tiap orang bisa berbeda-beda. Coba terapkan beberapa cara mudah mengatasi jerawat di atas hingga menemukan yang paling ampuh. Semoga bermanfaat. [net]


BACA JUGA

Wanita ini Hasilkan Rp2 Miliar Per Tahun dengan Menggunakan Kakinya

Senin, 05 November 2018 | 09:49 WIB

Sering Nyeri Pinggang, Haruskah Pergi ke Dokter?

Senin, 05 November 2018 | 09:44 WIB

Dituduh Menculik Anak Pria ini Babak Belur, Ternyata Cuma Kucing

Senin, 05 November 2018 | 09:34 WIB

Perkiraan Cuaca Daerah JABODETABEK Hari ini

Minggu, 07 Oktober 2018 | 08:51 WIB

Heboh! Sapi Dengan Dua Kepala

Minggu, 16 September 2018 | 21:02 WIB
TERKINI

Siapapun Anak Papua Bisa Mencalonkan Diri Sebagai Cagub Papua

22 Jam yang lalu

Sabtu Halal Bihalal Jurnalis se Jayapura, Vanwi Subiyat: Jadi Ajang Temu Paling Romantis

1 Hari yang lalu

Freeport Indonesia Bina Pengusaha Muda Papua melalui Papuan Bridge Program

1 Hari yang lalu

Kembalikan Uang Pemudik Rp100 Juta, Aiptu Supriyanto Dihadiahi Sekolah Perwira dari Kapolda Lampung

1 Hari yang lalu

Tempat Produksi Miras CT di Wamena Jayawijaya Digerebek Polisi

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com