MENU TUTUP

Hadiri Sidang Klasis GKI Baliem Yalimo ke-XV, Ini Harapan Kasdim Jayawijaya

Jumat, 14 Oktober 2022 | 15:42 WIB / Andi Riri
Hadiri Sidang Klasis GKI Baliem Yalimo ke-XV, Ini Harapan Kasdim Jayawijaya Kasdim 1702/Jayawijaya Mayor Chb Yusuf Rinding menghadiri Sidang Klasis GKI Baliem Yalimo ke-XV/dok:Penrem172

WAMENA, wartaplus.com - Mewakili Dandim 1702/JWY, Kasdim Mayor Chb Yusuf Rinding menghadiri Sidang Klasis GKI Baliem Yalimo ke-XV bertempat di Gereja Jemaat Sola Gratia Megapura, Kabupaten Jayawijaya (13/10/2022).

Sidang Klasis GKI Baliem Yalimo yang ke-XV dengan tema "Bertekad Menuju Gereja Yang Dewasa, Mandiri dan Missioner" kali ini bertujuan untuk memilih Pemimpin Klasis yang akan menjabat selama 5 tahun masa jabatan.

Cikal bakal GKI di Wamena dimulai dengan orang sederhana dan terbatas, sehingga berkembang sampai dengan perkampungan dan pelosok Kab. Jayawijaya.

Ketua Klasis Baliem Yalimo, Pdt. A Ungirwalu, menyampaikan terimakasih kepada semua pihak terkait yang telah membantu sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik.

Sementara Wakil Bupati Jayawijaya Marthin Yogobi SH., M.Hum dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pemerintah dan Gereja ke depannya akan menghadapi tantangan yang lebih besar, namun dengan kasih Tuhan  pasti dapat kita lewati bersama didukung dengan TNI-Polri dalam bidang keamanan. 

“Selamat dan sukses dalam mengawali sidang Klasis GKI Baliem Pilamo, semoga kedepannya dapat memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu saat ditemui, Kasdim menyampaikan selamat atas terselenggaranya Sidang Klasis GKI Baliem Yalimo ke XIV. 

“Semoga dari sidang ini akan terpilih pemimpin baru yang akan menjabat selama 5 tahun kedepan. Kami juga berharap pemimpin yang terpilih nanti juga memiliki program-program yang baik untuk GKI Baliem Yalimo ke depannya," harapnya.**


BACA JUGA

TNI Peduli, Kodim Jayawijaya Serahkan Bantuan Sembako Kepada Warga Terdampak Konflik Sosial

Kamis, 04 Januari 2024 | 07:52 WIB

Dukung Pembangunan, Dandim 1702/JWY Hadiri Konsultasi Publik RPD Provinsi Papua Pegunungan

Kamis, 04 Mei 2023 | 04:30 WIB

Danramil Wamena Hadiri Pelantikan Panitia Pemilihan Anggota MRP Kabupaten Jayawijaya

Kamis, 04 Mei 2023 | 04:28 WIB

Dandim Jayawijaya Pimpin Prosesi Pemakaman Wakil Bupati Yalimo

Rabu, 03 Mei 2023 | 12:54 WIB

Personil Kodim 1702/JWY Bersama Masyarakat Bersihkan Lahan TMMD ke-116 di Distrik Walaik

Selasa, 02 Mei 2023 | 18:12 WIB
TERKINI

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

4 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

4 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Harus di Jayapura

11 Jam yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

12 Jam yang lalu

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

13 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com