MENU TUTUP

Polri Tanamkan Semangat Belajar kepada Anak-Anak di Kampung Yunad Melalui Pendekatan Humanis

Jumat, 22 Agustus 2025 | 20:10 WIB / Redaksi
Polri Tanamkan Semangat Belajar kepada Anak-Anak di Kampung Yunad Melalui Pendekatan Humanis Puluhan anak-anak Kampung Yunad, Distrik Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, tampak antusias saat mengikuti kegiatan pembelajaran membaca, menulis, berhitung, dan mewarnai gambar yang digelar oleh Satgas Operasi Damai Cartenz bersama Sat Binmas Polres Nduga/Istimewa

NDUGA,wartaplus.com - Puluhan anak-anak Kampung Yunad, Distrik Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, tampak antusias saat mengikuti kegiatan pembelajaran membaca, menulis, berhitung, dan mewarnai gambar yang digelar oleh Satgas Operasi Damai Cartenz bersama Sat Binmas Polres Nduga, Kamis (21/8/2025) sore.

Kegiatan edukatif yang berlangsung dari pukul 15.00 hingga 17.20 WIT ini merupakan bagian dari program pembinaan masyarakat yang secara konsisten dilaksanakan Polri di wilayah pedalaman Papua. Kasat Binmas Polres Nduga, IPDA Laurens Rumansara, turut memimpin langsung kegiatan di lapangan, bersama sejumlah personel dari Satgas Operasi Damai Cartenz dan Polres Nduga.

Kepala Operasi Damai Cartenz, Brigjen Pol. Dr. Faizal Ramadhani, S.Sos., S.I.K., M.H., didampingi oleh Wakil Kepala Operasi Damai Cartenz, Kombes Pol. Adarma Sinaga, S.I.K., M.Hum. mengatakan bahwa Polri selalu hadir memberikan pengamanan serta solusi atas kebutuhan masyarakat khususnya di Papua.

“Melalui kegiatan seperti ini, kami ingin menunjukkan bahwa Polri tidak hanya hadir untuk menjaga keamanan, tetapi juga menjadi bagian dari solusi atas kebutuhan masyarakat, khususnya dalam pendidikan anak-anak di wilayah terpencil. Mereka adalah generasi masa depan Papua,” ujar Brigjen Pol. Faizal Ramadhani dalam keterangannya.

Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz, Kombes Pol. Yusuf Sutejo, S.I.K., M.T., juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut adalah bagian dari komitmen Polri untuk memperkuat kedekatan sosial dengan masyarakat Papua melalui cara-cara yang menyentuh secara emosional.

“Kami percaya bahwa pendekatan yang menyentuh langsung ke masyarakat, apalagi kepada anak-anak, dapat mempererat hubungan emosional antara Polri dan warga. Ini juga bagian dari strategi membangun stabilitas jangka panjang di Papua,” ujarnya.

Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan minat belajar anak-anak di daerah pedalaman, memperkuat literasi dasar sejak usia dini, serta membangun kepercayaan dan kedekatan emosional antara aparat kepolisian dan masyarakat lokal. Melalui metode belajar sambil bermain, anak-anak tidak hanya mendapatkan ilmu dasar, tetapi juga merasakan kehangatan dan perhatian dari para personel Polri.

Sepanjang kegiatan, anak-anak mengikuti setiap sesi dengan penuh semangat. Tawa riang dan senyum ceria menghiasi suasana saat mereka membaca, menulis, dan mewarnai bersama para anggota Polri. Kegiatan ditutup dengan interaksi akrab dan sesi foto bersama yang mempererat hubungan emosional antara warga dan aparat.
Warga Kampung Yunad pun menyambut positif kegiatan ini. Banyak dari mereka menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan kepada anak-anak mereka.

“Kami merasa senang sekali. Anak-anak kami jadi bisa belajar dan merasa diperhatikan. Terima kasih kepada bapak-bapak Polisi,” ungkap salah seorang warga.

Dengan semangat kemanusiaan dan pelayanan yang nyata, Polri melalui Operasi Damai Cartenz menunjukkan bahwa menjaga kedamaian juga berarti merawat masa depan terutama bagi anak-anak Papua.


BACA JUGA

Pendeta. M.P.A. Maury Resmi Pimpin PGGP Papua 2025-2027

Sabtu, 01 November 2025 | 18:17 WIB

Pesta Rakyat, Gubernur Matius Fakhiri: Saatnya Bersatu Membangun Papua, Membangun Tanpa Sekat Tanpa Perbedaan Karena Kita Semua Satu

Jumat, 31 Oktober 2025 | 19:13 WIB

Pesta Rakyat, Matius Fakhiri Dan Aryoko Rumaropen Disambut 5 Wilayah Adat 

Jumat, 31 Oktober 2025 | 13:40 WIB

Superhero Surya Cup V, Ketua PBSI Kota Jayapur Muhammad Ishaq: Mengangkat Harapan Atlet Papua ke Level Global

Jumat, 31 Oktober 2025 | 13:14 WIB

Gubernur Papua ke Para Bupati: Jangan Biarkan Ada Daerah Tertinggal

Kamis, 30 Oktober 2025 | 15:10 WIB
TERKINI

Plh Sekda Risa Siswojo Ajak Masyarakat Puncak Jaya Wujudkan Ketahanan Pangan Lewat Hidroponik

7 Jam yang lalu

Pendeta. M.P.A. Maury Resmi Pimpin PGGP Papua 2025-2027

9 Jam yang lalu

Pesta Rakyat, Gubernur Matius Fakhiri: Saatnya Bersatu Membangun Papua, Membangun Tanpa Sekat Tanpa Perbedaan Karena Kita Semua Satu

1 Hari yang lalu

Pesta Rakyat, Matius Fakhiri Dan Aryoko Rumaropen Disambut 5 Wilayah Adat 

1 Hari yang lalu

Superhero Surya Cup V, Ketua PBSI Kota Jayapur Muhammad Ishaq: Mengangkat Harapan Atlet Papua ke Level Global

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com