MENU TUTUP

Legenda Persipura Minta Oswaldo Lessa Jangan Muluk-muluk 

Jumat, 12 Oktober 2018 | 06:44 WIB / Djarwo
Legenda Persipura Minta Oswaldo Lessa Jangan Muluk-muluk  Mantan Penjaga Gawang Persipura di era 80-an, Nico Dimo/Djarwo

JAYAPURA,-Usai menelan kekalahan di kandang Borneo FC, di Stadion Segiri Samarinda, Senin lalu (8/10), mantan penjaga gawang Persipura di era 80-an, Nico Dimo pun ikut angkat bicara.

Nico yang juga seorang pengamat sepak bola di Papua mengatakan, pelatih anyar Persipura, Oswaldo Lessa harus segera membangkitkan motivasi para pemain tanpa janji yang muluk-muluk.

"Kita berharap Lessa tak perlu membuat janji yang muluk. Tetapi dirinya harus fokus bekerja dulu. Hasilnya nanti akan dinilai oleh pengurus dan publik," ujar Nico, Kamis (11/10).

Lanjut kata Nico, kekalahan dari Borneo FC harus cepat dilupakan dan para pemain diharapkan fokus untuk menghadapi laga berikutnya. Dimana Persipura akan melakoni sejumlah laga berat secara beruntun.

"Ada beberapa pertandingan terberat yang akan dihadapi Persipura, oleh karena itu dia harus fokus untuk membangkitkan tim,"tekannya.

Nico berharap, Lessa yang baru saja menjalani debut pertamanya sebagai pelatih Persipura, agar tak perlu sesumbar menghadapi laga berikutnya. 

"Dia bukan sebagai pelatih kepala, tetapi sebagai asisten pelatih yang ditunjuk untuk menggantikan pelatih sebelumnya, dan dia tak perlu sesumbar dan harus fokus bekerja," tandasnya.*

 

 


BACA JUGA

TERKINI

Komjen Pol (Purn) Matius Fakhiri Resmi Bergelar Magister Hukum, Lulus dengan IPK 3,80

4 Jam yang lalu
Pilkada Papua 2024

Ketua DPC Peradi Jayapura Serukan Keluarga Besar Advokat Jangan Golput

15 Jam yang lalu

Truk Terbalik di Tolikara, 5 Penumpang Meninggal Dunia, 25 Luka Berat dan Ringan

16 Jam yang lalu
Ketua Dewan Adat Mamberamo Raya

KPU dan Bawaslu Netral Jamin Hak Pilih Masyarakat

19 Jam yang lalu

Tokoh Pemuda Ilwayab Ajak Masyarakat  Menjaga Keamanan Pilkada 2024

19 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com