MENU TUTUP

Tamasya Berujung Maut, Sebuah Tank Berisi Anak TK Tercebur ke dalam Sungai

Sabtu, 10 Maret 2018 | 18:10 WIB / rmol
Tamasya Berujung Maut, Sebuah Tank Berisi Anak TK Tercebur ke dalam Sungai net

WARTAPLUS - Satu alat tempur tank milik TNI Angkatan Darat tergelincir ke Sungai Bogowonto, Purworejo, Jawa Tengah, Sabtu, 10 Maret 2018.

Tank tersebut diketahui membawa murid Taman Kanak-kanak dan Paud untuk latihan outbond. Tank itu tergelincir dan akhirnya tenggelam.

Informasi yang dihimpun sementara, dua orang korban dinyatakan meninggal dunia, yakni seorang prajurit dengan pangkat Pratu bernama Rendy dan Kepala Sekolah TK Ananda, Iswandari.

"Kecelakaan tank Yonif 412/BES tenggelam di Sungai Bogowonto belakang Markas Yonmek 41e2/BES," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho saat dikonfirmasi, Sabtu 10 Maret 2018.

Kejadian bermula ketika para siswa tengah outbond menggunakan tiga unit tank, Sabtu pagi. Ada tiga murid TK dan 2 Paud yang mengikuti kegiatan tersebut yang dibagi dalam dua kloter.

Tiba-tiba dalam kloter kedua, tank tergelincir dan sejumlah orang yang di dalamnnya sempat ikut terbawa. "Untuk para siswa atau murid ditemukan dalam keadaan selamat semua," ujarnya.

Sutopo menyatakan, tank yang sempat masuk ke sungai sudah berhasil dievakuasi. Setidaknya dalam outbond ini diperkirakan hampir 100 peserta mengikuti kegiatan tersebut dan sempat mencoba kendaraan militer lainnya seperti menaiki helikopter.

"Tank nomor 11 (sudah) bisa ditarik ke daratan," ujar Sutopo. [net]


BACA JUGA

Seorang Anggota TNI Tewas Ditikam di Timika, TPNPB OPM Bertanggungjawab

Senin, 14 Juli 2025 | 03:22 WIB

TNI-Polri Berduka, Satgas Ops Damai Cartenz Bersama TNI Sigap Dalami Gugurnya Anggota Kodim Yahukimo dan Pembunuhan 2 Warga Sipil, Diduga Ulah KKB

Selasa, 17 Juni 2025 | 05:15 WIB

Anggota Kodim 1715/Yahukimo Tewas Ditembak Organisasi Papua Merdeka 

Senin, 16 Juni 2025 | 15:46 WIB

Wujud Kepedulian, TNI Gelar Pengobatan dan Bagikan Makanan Bergizi di Puncak Jaya

Minggu, 01 Juni 2025 | 16:21 WIB
Pendeta 8 Bulan Mengungsi

Konflik Bersenjata TNI-Polri dan TPNPB: Masyarakat Sipil Harus Dilindungi

Senin, 26 Mei 2025 | 08:29 WIB
TERKINI

Male Telenggen KKB Puncak Jaya Ditangkap Satgas Damai Cartenz di Kampung Wuyuneri

4 Jam yang lalu

Mari Sukseskan PSU Papua, Tokoh Masyarakat: Membangun Dengan Damai

4 Jam yang lalu

Tokoh Adat Keerom Kutuk Aksi KKB, Dukung Penegakan Hukum oleh Satgas Ops Damai Cartenz

8 Jam yang lalu

Ribuan Warga Hadiri Syukuran Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Puncak Jaya yang Digelar Meriah

8 Jam yang lalu

Pj Gubernur Papua Hadiri Zoom Meeting Rakor Sosialisasi Pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com