MENU TUTUP

Mulai Bulan Maret Lapangan Mandala Ditutup untuk Umum

Senin, 18 Februari 2019 | 13:59 WIB / Andy
Mulai Bulan Maret Lapangan Mandala Ditutup untuk Umum istimewa

SENTANI – Kepala Dinas Pemudan dan Olaharaga Provinsi Papua, Daud Ngabalin mengungkapkan bahwa mulai awal Maret 2019, Stadion Mandala Jayapura akan ditutup. Stadion yang digunakan sebagai homebase Persipura Jayapura akan direnovasi untuk pelaksanaan PON XX tahun 2020 di Papua.

“Mulai awal Maret setelah kegiatan Polda Papua tanggal 06 Maret maka stadion Mandala Jayapura akan ditutup untuk umum,” kata Daud Ngabalin kepada pers di Kampung Harapan, Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura.

Dikatakan, dengan penutupan tersebut, maka seluruh aktivitas yang sering dilakukan di stadion Mandala ditiadakan, termasuk latihan Persipura Jayapura.

“Jadi bukan Persipura saja, tapi seluruh aktivitas di stadion Mandala, bahkan untuk TC seluruh cabang olahraga juga dipastikan pindah, harus cari tempat lain, karena kita akan rehab tahun ini,” ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tommi Mano, mengaku bahwa saat ini tengah mencari stadion yang cocok untuk digunakan tim Mutiara Hitam.

“Saya sudah dengar bahwa stadion Mandala Jayapura akan direnovasi untuk pelaksanaan PON XX 2020, dan saat ini kami tengah mencari stadion yang akan digunakan,” kata BTM kepada pers di Kota Jayapura.

Meski demikian, walikota Jayapura ini mengaku tidak ingin tim Persipura Jayapura bermain di luar Papua, sehingga pihaknya berupaya menggunakan stadion yang ada di Papua.

“Intinya Persipura tidak mau bermain di luar Papua. Jadi saat ini kita sementara berkoordinasi untuk menggunakan Stadion Barnabas Youwe (SBY) di Sentani, semoga bisa kami gunakan untuk musim kompetisi 2019,” tandasnya. *


BACA JUGA

Tanda-Tanda Kemenangan Mari-Yo Makin Kencang Pimpin Papua

Kamis, 28 November 2024 | 14:50 WIB

Saling Serang dan Puluhan Rumah Dibakar Saat Hari Pencoblosan di Puncak Jaya, Papua Tengah

Kamis, 28 November 2024 | 05:17 WIB

Pj Gubernur Papua Tengah dan Istri Mencoblos di TPS 05 Kalibobo Nabire

Rabu, 27 November 2024 | 17:40 WIB

Wamendagri Pantau Pemungutan Suara di Sejumlah TPS Kota Jayapura

Rabu, 27 November 2024 | 17:31 WIB

Mari-Yo Unggul Sementara di Pilgub Papua dengan Presentase 67,91 Persen

Rabu, 27 November 2024 | 15:20 WIB
TERKINI

Tanda-Tanda Kemenangan Mari-Yo Makin Kencang Pimpin Papua

46 Menit yang lalu

Kapolres Mamberamo Tengah Diserang Massa Pendukung Calon Wakil BupatiĀ 

7 Jam yang lalu

Seorang Tukang Ojek Tewas Dibacok di Paniai, Pelaku Diduga Gerombolan OPM

8 Jam yang lalu

Saling Serang dan Puluhan Rumah Dibakar Saat Hari Pencoblosan di Puncak Jaya, Papua Tengah

10 Jam yang lalu

Pj Gubernur Papua Tengah dan Istri Mencoblos di TPS 05 Kalibobo Nabire

21 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com