MENU TUTUP
Liga Indonesia 1

Persipura Yakin Menang di Laga Perdana 

Jumat, 23 Maret 2018 | 16:30 WIB / Djarwo
Persipura Yakin Menang di Laga Perdana  Coach Peter Butler (tengah) bersama Ian Louis Kabes (kiri)/Djarwo

JAYAPURA,- Pelatih asal Inggris, Peter Butler bakal menjalani debutnya bersama Persipura Jayapura di kompetisi Liga 1 2018, saat menjamu lawannya, Persela Lamongan, Jumat (23/3) besok.

Dalam debutnya itu, Butler merasa optimis bisa membawa timnya meraih kemenangan atas Persela. Berkaca pada laga pra musim di turnamen Jakajaya yang digelar di Lamongan, Persipura memiliki trend positif tanpa tersentuh kekalahan.

Dengan berisikan skuad baru, Butler yakin anak asuhnya bisa menunjukkan performa terbaik.

"Saya senang sekali dengan skuad ini. Semua pemain memiliki fisik yang bagus dan siap hadapi laga besok. Kita harus yakin dengan keadaan ini," ujarnya dalam sesi konferensi pers, Jumat (23/3).

Kendati demikian, Butler tak mau berjemawa saat menghadapi Persela. Menurutnya, anak asuhan Aji Santoso itu juga memiliki skuad yang bagus.

"Kita tetap respek kepada Persela Lamongan, karena pemain asing mereka main tapi kita selalu punya rencana dan juga kerja keras,"ujarnya.

Butler juga mengungkapkan, beberapa pilarnya kemungkinan belum bisa dimainkan, diantaranya Ricardo Salampessy dan juga dua pemain asing Hilton Moreira dan Abdoulaye Maiga yang masih terkendala ijin.

Sementara, untuk satu pemain asingnya, Marcel Sacramento, bisa diturunkan dalam laga bentrok Persela Lamongan.

"Ricardo masih cedera dan Boaz mungkin bisa main. Besok kita kasih keputusan, tapi yang jelas semua harus fight besok," ungkapnya.

Dikesempatan yang sama, Ian Louis Kabes mengaku rekan-rekannya telah siap menjalani laga perdana menjamu Persela. 

"Kita sebagai pemain intinya kita sudah siap untuk laga besok. Dan kita enjoy menjalani latihan untuk menghadapi Persela, kita juga optimis tapi kita tetap respek dengan Persela dan kita tahu Persela tidak seperti musim sebelumnya. Dan kita harus tetap main optimal," ujarnya.*

 

 


BACA JUGA

TERKINI

Resmi Digelar, Ini 8 Target Operasi Zebra Cartenz 2025 di Wilayah Hukum Polda Papua

4 Jam yang lalu

Pj Sekda Yubelina Enumbi Perintahkan ASN Tuntaskan RKA dan SPJ Tanpa Penundaan

9 Jam yang lalu

Ketua Porserosi Papua Mika Sapan Semangati Atlet Sepatu Roda: Latihan di Terminal Entrop Jadi Bukti Semangat Berprestasi!

1 Hari yang lalu

Tokoh Adat Papua Serukan Dukungan bagi Satgas Damai Cartenz

1 Hari yang lalu

Dukungan Tokoh Papua Mengalir untuk Satgas Operasi Damai Cartenz

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com