MENU TUTUP

Mutiara Hitam Muda Kejar Kemenangan Ketiga di Liga 1 U-20

Selasa, 06 Agustus 2019 | 18:36 WIB / Djarwo
Mutiara Hitam Muda Kejar Kemenangan Ketiga di Liga 1 U-20 Tim Persipura U-20 Saat menjalani sesi latihan / Istimewa

JAYAPURA - Tim Mutiara Hitam muda, Persipura U-20 bakal melakoni laga ketiga Grup C Elite Pro Academy Liga 1 U-20 menghadapi Borneo FC di Stadion Moch Soebroto Magelang, Rabu (7/8).

Di laga tersebut, sang pelatih Tony Ho berharap anak asuhnya bisa kembali mendapatkan kemenangan agar semakin memantapkan posisi di puncak klasemen Grup C.

Tony mengaku timnya sudah melakukan  rangkaian persiapan jelang meladeni Borneo FC.

"Untuk laga besok, sama dengan standar persiapan, secara fisikal dan taktikal sudah dipersiapkan dalam berapa hari dalam latihan," ujar Tony, Selasa (6/8).

Eks asisten pelatih Persipura senior ini juga mewanti wanti anak asuhnya agar bisa menjaga mental di laga tersebut.

Ia juga meminta anak asuhnya untuk berjuang semaksimal mungkin demi melanjutkan tren positif.

"Sekarang kembali ke masalah mental, dan harapan saya semoga mental pemain besok mau bekerja keras dan pantang menyerah," pungkasnya. 

Saat ini, Persipura U-20 masih kokoh di puncak klasemen sementara Grup C dengan raihan enam poin dari hasil dua kemenangan kontra Persebaya Surabaya (3-1) dan Kalteng Putra (2-1). 


BACA JUGA

Dominggus-Jumriati Merdekakan Kemenangan Bersama Rakyat di Lapangan Merdeka Sarmi

Minggu, 24 November 2024 | 06:19 WIB

Kepala Suku Besar Mee Pago Imbau Warga Dukung Kamtibmas dan Sukseskan Pilkada

Minggu, 24 November 2024 | 06:01 WIB

Kampanye Akbar Mari-Yo di Lapangan PTC Entrop Dipenuhi Lautan Massa

Sabtu, 23 November 2024 | 15:46 WIB

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

Sabtu, 23 November 2024 | 10:48 WIB

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

Sabtu, 23 November 2024 | 04:16 WIB
TERKINI

Dominggus-Jumriati Merdekakan Kemenangan Bersama Rakyat di Lapangan Merdeka Sarmi

12 Menit yang lalu

Kepala Suku Besar Mee Pago Imbau Warga Dukung Kamtibmas dan Sukseskan Pilkada

30 Menit yang lalu

Kampanye Akbar Mari-Yo di Lapangan PTC Entrop Dipenuhi Lautan Massa

14 Jam yang lalu

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

19 Jam yang lalu

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com