Bertandang ke Markas Borneo FC, Persipura Ingin Lanjutkan Tren Positif
JAYAPURA - Tim Persipura akan melakoni laga tandangnya di markas Borneo FC, Stadion Segiri Samarinda, Senin (19/8) besok, dalam laga lanjutan Liga 1 2019. Di laga tersebut, pasukan mutiara hitam berhasrat melanjutkan tren positif.
Pelatih kepala, Jacksen F. Tiago mengungkapkan jika anak asuhnya sudah dalam kondisi siap usai menjalani persiapan intensif, meski hanya punya waktu yang singkat.
"Bersyukur kita bisa datang ke sini dalam keadaan baik. Kita melakukan sebuah persiapan yang singkat pasca pertandingan lawan Kalteng Putra ada sekitar dua hari latihan efektitas kita mulai dari Jayapura dan uji coba lapangan sore tadi berjalan baik dan lancar tanpa kendala apapun. Dan semoga besok kita bisa dapat hasil yang baik di sini," ujar Jacksen dalam konferensi pers, Minggu (18/8).
Dalam kondisi timnya yang tak bisa diperkuat oleh sejumlah pemain andalan karena cedera dan akumulasi kartu kuning seperti Andre Ribeiro, Todd Rivaldo Ferre dan Ricardo Salampessy, Jacksen mengaku tak menjadikan itu sebagai sebuah masalah.
"Kita bawa 22 pemain ke sini, tapi jelas ada pemain yang akumulasi kartu dan juga cedera, tapi pemain kita ada 30 orang, sehingga kita punya alternatif pilihan dan saya tidak khawatir juga soal itu," ungkapnya.
Sementara itu, Kiper Persipura, Dede Sulaiman juga berharap dengan persiapan yang sudah dijalani oleh timnya, bisa membawa dampak positif di laga tersebut.
"Kami pemain alhamdulillah sudah cukup istirahat dan diberikan program latihan oleh Coach, dan kita sudah mulai baik dan semoga untuk pertandingan besok kita optimis untuk merebut poin," pungkasnya.**