Jamu PSM Makassar, Persipura Tak Ingin Sia-siakan Momentum
JAYAPURA - Skuat Persipura tak ingin kembali menyia-nyiakan momentum selaku tuan rumah menjamu PSM Makassar dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jumat (27/9).
Meski tanpa didampingi pelatih kepala, Jacksen F. Tiago yang masih menjalani opname pasca operasi kaki, Persipura tetap membidik poin di laga tersebut.
"Pada prinsipnya kami sudah untuk laga besok, semoga apa yang kita rencanakan bisa berjalan baik seperti yang sudah kita siapkan dan paling tidak bisa mengganti poin yang hilang saat lawan Persib," ujarnya, Kamis (26/9).
Di laga tersebut Persipura tak akan diperkuat oleh Yohanis Tipe yang absen. Meski begitu, skuat mutiara hitam juga mendapatkan keuntungan dengan kehadiran Muhammad Tahir dan Ibrahim Conteh yang sudah bisa bermain pasca menjalani hukuman akumulasi kartu kuning di laga sebelumnya.
"Persiapan kita seperti biasa dan sudah ada konsep yang sudah kita bangun, jadi tidak ada kendala dan otomatis dengan kehadiran mereka kita berharap tim bisa lebih kokoh dan semoga saja bisa berjalan baik dan sampai sejauh ini kita semua sudah siap," jelasnya.
"Semua pemain dalam kondisi baik, cuma Yohanis Tjoe yang tidak bisa yang lain tidak masalah tapi tergantung kondisi mereka. Soal Samassa kita masih akan terus lihat kondisinya. Kan tiap menit bisa berubah-ubah," tambahnya.
Sementara itu, gelandang asal Korea Selatan, Oh-Inkyun menyebutkan jika timnya sudah siap tempur untuk meladeni permainan PSM.
"Kami pemain sudah siap untuk pertandingan besok, walaupun kita punya waktu istirahat yang tidak banyak, tapi saya rasa banyak klub juga yang alami itu dan itu tidak jadi alasan bagi kita dan kita tetap siap untuk besok," pungkasnya.