MENU TUTUP

Hanya dengan 10 Pemain, Persipura Pecundangi TIRA Persikabo

Rabu, 02 Oktober 2019 | 19:05 WIB / Djarwo
Hanya dengan 10 Pemain, Persipura Pecundangi TIRA Persikabo Skuat Persipura Jayapura / Istimewa

JAYAPURA - Persipura menang telak atas PS TIRA Persikabo dengan skor 3-0 dalam laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Rabu (2/10). Torehan impresif itu justru dibuat Persipura hanya dengan 10 pemain karena kartu merah yang diterima Andre Ribeiro dimenit ke-63.

Dua gol yang dicetak oleh Todd Rivaldo Ferre dan satu gol penalti Boaz Solossa di laga tersebut sukses menuntaskan dendam Persipura yang tak pernah menang dalam dua pertemuan terakhir melawan PS TIRA Persikabo.

Sang pelatih, Jacksen Tiago pun mengaku puas melihat performa anak asuhnya di laga tersebut, meskipun harus kehilangan satu pemain karena kartu merah.

Dirinya bahkan mengatakan jika seharusnya timnya bisa menang dengan lebih muda tanpa harus mendapatkan kartu dan usaha yang keras.

"Kalau kita lihat jalannya babak pertama seharusnya kita bisa capai target kita sedikit lebih mudah tanpa usaha yang keras dan tanpa kartu karena di awal babak pertama di 30 menit pertama kita banyak mendapatkan peluang, namun sepertinya pemain kurang tepat dalam mengambil keputusan akhirnya di babak kedua kita harus kerja keras sampai ada pemain kena korban kartu merah," ujar Jacksen usai laga.

"Tapi Puji Tuhan kita bisa mencapai target kita dan kita mampu meraih tiga poin di laga tadi sehingga kita harus mengapresiasi pemain kita yang sudah lebih bijak dan efektif dalam bermain dan mampu menguasai jalannya pertandingan," tambahnya.

Tak Kecewa

Sementara itu, Andre Ribeiro mengaku tak kecewa dengan kartu merah yang diterimanya. Menurutnya, hal tersebut sedikit membantu timnya dalam situasi tertekan saat masih unggul satu gol.

Ia pun merasa puas timnya bisa mendapatkan kemenangan dengan skor cukup telak meski hanya dengan 10 pemain.

"Hari ini adalah hasil yang luar biasa karena kita mengalahkan tim yang menjadi salah satu saingan kita di papan atas, cuma saya harus menjadi korban kartu merah tapi saya merasa kartu merah itu bermanfaat untuk tim, dan saya bersyukur bisa membantu tim mendapatkan kemenangan di laga tadi," pungkasnya.

Persipura kini bertengger di peringkat ke-4 dengan raihan 33 poin usai mengalahkan PS TIRA Persikabo. Persipura hanya berjarak 3 poin dari PS TIRA Persikabo yang menempati peringkat kedua.


BACA JUGA

Persipura Terancam Absen Dari Liga 2 Musim 2023/2024

Kamis, 10 Agustus 2023 | 07:33 WIB

BTM Kembali Terpilih Sebagai Ketua Umum Asprov PSSI Papua

Jumat, 27 Mei 2022 | 17:26 WIB

BTM Akui Manajemen Sudah Cukup Sabar Hadapi Sikap Indisipliner Boaz dan Tipa

Selasa, 06 Juli 2021 | 13:11 WIB

Persipura Desak PSSI dan PT.LIB Berikan Kepastian Jadwal Liga 1

Rabu, 18 November 2020 | 12:35 WIB

Ini Sejumlah Poin yang Diminta Ketum Persipura dalam RUPS Luar Biasa LIB

Minggu, 17 Mei 2020 | 12:00 WIB
TERKINI

Ketua umum Persekutuan Gereja Gereja Kabupaten Jayapura: Paulus Waterpauw Gubernur Papua

12 Jam yang lalu

Pemprov Papua Tengah Berharap Segera Ada Solusi Penyelesaian Konflik Antar Warga di Nabire

17 Jam yang lalu

Advokat Pieter Ell Terpilih jadi Kuasa Hukum KPU RI

23 Jam yang lalu

Peringati Hari Otda ke-28, Pemprov Papua Siap Tindak Lanjuti Arahan Mendagri Terkait Ekonomi Hijau

1 Hari yang lalu

Jaksa Lakukan Eksekusi Putusan PN Jayapura Terkait Kasus Pemilu 2024

2 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com