MENU TUTUP

Babinsa Bantu Warga, Perbaiki Jalan Rusak di Kampung Sawara Jaya Waropen

Selasa, 19 November 2019 | 17:13 WIB / Andi Riri
Babinsa  Bantu Warga, Perbaiki Jalan Rusak di Kampung Sawara Jaya Waropen Babinsa Kopda Zainal Saparang bantu warga Kampung Sawara Jaya Distrik Waropen Bawah perbaiki jalan rusak/Dok.Pendam17

WAROPEN - Jalanan yang hancur hingga berlubang dan berkubang lumpur menyebabkan terhambatnya jalur transportasi masyarakat yang ada di SP 6 Kampung Sawara Jaya Distrik Waropen Bawah. Kondisi ini membuat warga setempat harus ekstra hati hati saat melintasi jalan tersebut. Jika tidak ingin mengalami  roda kecelakaan

Prihatin dengan kondisi tersebut, Kopda Zainal Saparang selaku Babinsa Koramil 1709-03/Warbah Kodim 1709/Yawa, langsung bermusyawarah dengan masyarakat binaannya dan bersepakat untuk segera melakukan penimbunan jalan yang rusak dan berlubang yang ada di wilayah binaannya, Selasa (19/11/2019).

Kegiatan penimbunan jalan rusak di kampung yang memiliki jumlah penduduk 766 jiwa ini, dilakukan secara swadaya oleh masyarakat dengan menggunakan material campuran berupa batu, tanah dan juga pasir.

Kopda Zainal Saparang  menuturkan, selain menghambat transportasi masyarakat dalam beraktivitas, dirinya juga sangat prihatin bila melihat para pelajar yang ingin pergi ke sekolah tempat mereka menuntut ilmu harus rela pakaian dan sepatunya basah serta kotor akibat terkena genangan lumpur yang berkubang di jalanan yang rusak

“Dengan adanya penimbunan jalan ini diharapkan dapat memperlancar aktivitas masyarakat dalam melaksanakan kegiatan dan pekerjaan mereka sehari-hari serta khususnya tidak menjadi hambatan bagi para pelajar yang setiap harinya menjadikan jalan ini sebagai jalur satu-satunya yang digunakan untuk menuju ke sekolah mereka masing-masing”, harap Kopda Zainal.

Sementara itu, Ibu Murniati, salah seorang warga yang turut hadir dalam kegiatan perbaikan jalan ini turut mengisahkan bahwa suatu hari disaat putrinya pergi ke sekolah, namun  selang beberapa waktu kemudian anaknya sudah kembali lagi kerumah dengan pakaian dan sepatu yang sudah berlumuran tanah dan lumpur akibat terpeleset di jalanan yang rusak ini.

Dengan adanya perbaikan jalan ini, dirinya pun mengharapkan agar kejadian sama seperti yang dialami oleh putrinya tak dialami oleh anak-anak lainnya.

“Saya menyampaikan rasa terima kasih kepada babinsa yang tak kenal lelah karena telah hadir dan membantu pekerjaan ini,”ucapnya.(Adv)


BACA JUGA

Ratusan Masyarakat Demo Tuntut Perbaikan Jalan Demta-Warombaim

Rabu, 28 November 2018 | 05:57 WIB
TERKINI

Saat Debat Terakhir, Ini Ide dan Gagasan Brilian MARIYO Mewujudkan Papua CerdasĀ 

6 Menit yang lalu

Diduga Lakukan Pelecehan, Ketua DPD PDIP Papua Ditangkap dan Dibawa ke Jayapura

39 Menit yang lalu

Dua Tukang Ojek yang Ditembak KKB di Puncak, Berasal dari Gowa Sulsel

1 Jam yang lalu

Kampanye Akbar Mari-Yo, Bakal Hadirkan Pelayanan Kesehatan Gratis dengan 5 Dokter Spesialis

1 Jam yang lalu

Dua Tukang Ojek Tewas Ditembak Gerombolan OPM di Puncak

10 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com