MENU TUTUP

Warga Kampung Kibay Bersama TNI Gotong Royong Sukseskan TMMD ke-107

Selasa, 10 Maret 2020 | 07:51 WIB / Andi Riri
Warga Kampung Kibay Bersama TNI Gotong Royong Sukseskan TMMD ke-107 Warga kampung Kibay bergotong royong bersama TNI dalam giat TMMD pembangunan gereja dan rumah/dok.Pendam17

KEEROMwartaplus.com - Berbeda dengan wilayah lain di Indonesia dimana kepemilikan tanah sudah banyak dikuasai oleh pribadi, warga Papua masih kuat menjaga hak ulayat atas tanah adat yang mereka miliki. Semua yang berada dalam wilayah tanah adat menjadi milik bersama masyarakat adat. 

Tidak mudah bagi orang dari luar kampung untuk mengambil sumber daya alam tanpa seijin Kepala Suku.

Namun dengan dipilihnya Kampung Kibay menjadi lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke - 107 oleh Kodim 1701/Jayapura, warga kampung justru sangat antusias untuk mensukseskan pengerjaan pembangunan gereja dan rumah yang akan menjadi sasaran fisik program tersebut. Bahkan warga ikut menyumbang batu dan pasir dari sungai/kali yang berada dalam wilayah adat kampungnya.

"Kami sangat senang dengan kehadiran bapak-bapak tentara untuk membangun kampung kami. Makanya, kami juga ingin membantu bapak-bapak dengan menyumbang batu dan pasir yang ada di Kali Asin ini dengan suka rela," ungkap Yulius, salah seorang warga kampung Kibay. 

Pengambilan batu dan pasir dari Kali Asin pun dilakukan dengan cara bergotong royong bersama personel TNI dari Kodim 1701/Jayapura yang terlibat dalam kegiatan TMMD.

"Saat ini kita mulai melakukan pengumpulan material bahan bangunan yang nanti kita gunakan pada kegiatan TMMD yang secara resmi akan dibuka pada tanggal 16 Maret nanti. Kami tentunya sangat berterimakasih kepada seluruh warga Kampung Kibay yang ikut menyumbang batu dan pasir untuk keperluan TMMD", ujar Dandim Jayapura, Kolonel Inf. Jerry Simatupang, seperti dikutip dari rilis Pendam Cenderawasih

Kapten Inf Robet, Pasi Intel Kodim 1701/Jayapura, yang ikut bersama Dandim juga menyatakan bahwa dengan adanya sumbangan batu dan pasir yang diambil dari Kali Asin, sangat membantu mengurangi resiko keamanan yang dihadapi personel TMMD. "Kita tidak perlu jauh-jauh mengangkut bahan material dari luar kampung. Tentunya ini dapat mengurangi resiko keamanan, sebab beberapa waktu lalu kendaraan dinas kita mendapat gangguan tembakan dari kelompok separatis setelah selesai mengangkut bahan bangunan dari Jayapura untuk keperluan TMMD," kata Pasintel.(Adv)

 

 


BACA JUGA

Resmi Ditutup, Danrem Apresiasi Pencapaian Kerja TMMD ke-107 di Kampung Kibay

Rabu, 15 April 2020 | 12:18 WIB

Masyarakat Kampung Kibay Berterimakasih Pembangunan Rumah dan Gereja Selesai Tepat Waktu

Selasa, 14 April 2020 | 20:57 WIB

Jelang Penutupan TMMD, Dandim Jayapura Cek Pembangunan Fisik di Kampung Kibay

Senin, 06 April 2020 | 17:07 WIB

Cegah Covid-19, Satgas TMMD Lakukan Penyemprotan Desinfektan Rumah Warga Kampung Kibay

Jumat, 03 April 2020 | 05:44 WIB

Kepala Kampung Kibay Senang Rumahnya Ditinggali Personil Satgas TMMD

Rabu, 01 April 2020 | 07:09 WIB
TERKINI

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

25 Menit yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

31 Menit yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Harus di Jayapura

7 Jam yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

8 Jam yang lalu

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

8 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com