MENU TUTUP
Ribut-Ribut TNI-Polri

Tiga Anggota Polri Tewas Tertembak di Mamberamo Raya 

Minggu, 12 April 2020 | 11:37 WIB / Cholid
Tiga Anggota Polri Tewas Tertembak di Mamberamo Raya  Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal/wartaplus.com

JAYAPURA,wartaplus.com - Diduga terlibat salah paham, tiga anggota Polres Mamberamo Raya tewas tertembak oleh oknum Anggota  Satgas Pam Rahwan 755/20/3- Kostarad, Minggu (12/4) pagi.

Akibat kejadian itu tiga anggota Polres Mamberamo Raya yakni Briptu Marselino Rumaikewi, Bripda Yosias dan Briptu Alexander Ndun tewas dengan luka tembak di bagian leher dan dada, serta kaki sementara dua orang lainnya Bripka Alva Titaley dan Brigpol Robert Marien mengalami luka tembak di punggung dan kaki kiri.

Kapendam Kodam XVII Cenderawasih,  Kolonel CPL Eko Daryanto ketika di konfirmasi membenarkan, bahkan dirinya sangat menyayangkan kejadian tersebut."Iya benar, ada insiden di Mamberamo Raya, antara Satgas  Pam Rahwan 755 dan rekan kami Polri di sana," tuturnya.

Ia pun belum bisa memastikan kronologi insiden itu, mengingat saat ini Kodam XVII Cenderawasih dan Polda Papua baru akan menurunkan tim. "Sampai dengan saat ini  pihak Kodam XVII/Cenderawasih dan Polda Papua sedang menurunkan Tim Gabungan untuk melakukan penyelidikan di TKP dalam rangka mendapatkan keterangan, fakta-fakta kronologis yang sebenarnya," cetusnya. 

Di tempat terpisah Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal, pun menuturkan hal serupa, dimana insiden itu masih dalam penyelidikan dan penyidikan tim gabungan. Bahkan Kamal pun cukup prihatin dengan aksi yang mengakibatkan adanya korban jiwa."Sebenarnya kejadian itu tidak perlu terjadi," tegasnya.

Sementara dari informasi yang di himpun, insiden itu berawal dari kasus pemukulan yang dilakukan oleh oknum anggota Satgas  Pam Rahwan 755/20/3- Kostrad terhadap satu anggota Polres Mamberamo Raya lantaran sewa motor.

Mendengar rekannya di pukul Anggota Polres Mamberamo Raya mendatangi Pos Satgas  Pam Rahwan 755/20/3- Kostarad dengan tujuan ingin mengetahui kronologi pemukulan itu. Tapi sayang niat baik tersebut dibalas kesalahpahaman yang mengakibatkan kontak tembak yang dilakukan Anggota 
Satgas  Pam Rahwan 755 yang mengakibatkan tiga anggota Polres Mamberamo Raya tewas, dan empat orang lainnya luka luka.*


BACA JUGA

Danlanud Silas Papare Pimpin Upacara Peringatan HUT ke-78 TNI Angkatan Udara

Selasa, 23 April 2024 | 06:46 WIB

Kembalikan Uang Pemudik Rp100 Juta, Aiptu Supriyanto Dihadiahi Sekolah Perwira dari Kapolda Lampung

Kamis, 18 April 2024 | 16:36 WIB

Pemuda Katolik Dorong Penanganan Kasus Penyiksaan Oknum Aparat Terhadap Warga

Selasa, 09 April 2024 | 20:46 WIB

Baku Tembak Aparat Keamanan dan KKB, Bocah Tak Berdosa Tewas Tertembak

Senin, 08 April 2024 | 19:49 WIB

Dua Anak Jadi Korban Dalam Kontak Tembak Brimob Dengan KKB di Intan Jaya 

Senin, 08 April 2024 | 18:11 WIB
TERKINI

Jaksa Lakukan Eksekusi Putusan PN Jayapura Terkait Kasus Pemilu 2024

5 Jam yang lalu

Yumiron : Mahasiswa Harus Berikan Contoh Dalam Menjaga Kamtibmas

10 Jam yang lalu

Tryout UTBK SNBT 2024 Ilmupedia dan Ruangguru, Kerjasama Telkomsel dan Kuncie untuk Pelajar Papua

12 Jam yang lalu

Satu Anggota OPM Penyerang Posramil Kisor Maybrat Menyerahkan Diri

13 Jam yang lalu

Ribka Haluk Berikan Pujian Khofifah Parawansa yang Terima Penghargaan Satyalancana dari Presiden

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com