MENU TUTUP

Kondisi Mata Novel Saat Tiba di Indonesia

Kamis, 22 Februari 2018 | 17:53 WIB / rmol
Kondisi Mata Novel Saat Tiba di Indonesia

WARTAPLUS - Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi, Novel Baswedan mengaku kondisi kesehatannya belum sepenuhnya pulih. Meskipun, 10 bulan lamanya menjalani perawatan di Singapura, Novel masih harus menjalani operasi besar tahap kedua yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.

Novel memilih pulang ke Tanah Air hari ini, untuk pengobatan jalan di Jakarta, sembari menunggu proses operasi tahap kedua pada mata kirinya di Singapura. Ditanya soal kondisi kedua matanya saat ini, mantan perwira Polri itu mengaku ada perkembangan.

"Kalau mata kiri, sama sekali tidak bisa melihat. Kalau sebelah kanan bisa melihat, tetapi berkabut. Kalau melihat seseorang dari jarak puluhan meter saya tidak tahu siapa, tetapi semakin hari semakin baik," kata Novel di Masjid Al-Ikhsan, di komplek kediamannya di Jl Deposito, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis 22 Februari 2018.

Novel optimistis dengan operasi tahap kedua yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini, dapat memulihkan kondisi matanya seperti sedia kala. Ia mengaku akan fokus pada penyembuhan dan menyiapkan diri untuk menghadapi operasi tahap kedua bisa dilakukan.

"Saya tidak ingin begini terus, ke depan bisa sembuh, kalau sembuh seperti sebelumnya saya bisa berbuat lebih baik," ujarnya.

Sebelumnya, Juru bicara KPK, Febri Diansyah menjelaskan bahwa luka di mata kiri Novel belum sembuh total, sehingga perlu pengobatan lagi pascoperasi terakhir pekan lalu. Novel pulang ke Tanah Air dalam kondisi mata kiri belum berfungsi dengan baik dan menunggu operasi utama tahap kedua di Singapura.

"Operasi Tahap II masih harus dilakukan paling cepat April 2018 ini," kata Febri. [rmol]


BACA JUGA

Telkomsel Hadirkan GraPARI Nusantara di IKN

Selasa, 30 Juli 2024 | 13:07 WIB

Organisasi Paguyuban Pemuda Nusantara Papua Terbentuk, Siap Deklarasi Tahun Ini

Senin, 21 November 2022 | 16:48 WIB

Pemerintah Papua Serahkan Tanah dan Air, Simbol Dukungan Pembentukan IKN Nusantara

Senin, 14 Maret 2022 | 17:06 WIB

Kapolda Papua: Terimakasih Kepada Teman-Teman Brimob Nusantara Yang Melaksanakan Pengamanan PON XX

Minggu, 17 Oktober 2021 | 09:20 WIB

Temui Forum Nusantara, Bupati Puncak Jaya Minta Jaga Harmonisasi

Selasa, 11 Agustus 2020 | 18:28 WIB
TERKINI

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

24 Menit yang lalu

Usai Tembak Mati Dua Tukang Ojek, KKB Puncak Bakar Sekolah di Sinak

39 Menit yang lalu

Masyarakat Tapal Batas Nyatakan Sikap Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Saat Pilkada 

4 Jam yang lalu

Freeport Indonesia Dukung Turnamen Sepak Bola Piala Soeratin U-15 di Mimika Sport Complex

9 Jam yang lalu

Saat Debat Terakhir, Ini Ide dan Gagasan Brilian MARIYO Mewujudkan Papua Cerdas 

12 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com