MENU TUTUP

Kapolres Kepulauan Yapen Laksanakan Himbauan Penerapan New Normal

Jumat, 29 Mei 2020 | 09:32 WIB / Andy
Kapolres Kepulauan Yapen Laksanakan Himbauan Penerapan New Normal Sosialisasi dan himbauan penerapan New Normal dilakukan Kamis (28/5) bertempat di Toko Hadi Jalan Kelapa Dua Distrik Yapen Selatan Kabupaten Kepulauan Yapen/Istimewa

KEPULAUAN YAPEN,wartaplus.com - Sosialisasi dan himbauan penerapan New Normal dilakukan Kamis (28/5) bertempat Toko Hadi Jalan Kelapa Dua Distrik Yapen Selatan Kabupaten Kepulauan Yapen

Kegiatan dipimpin oleh Kapolres Kepulauan Yapen AKBP Kariawan Barus, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Waka Polres Kep. Yapen Kompol Martha S. Tolau, Kabag Ops AKP Muchsit Sefian, S.IK dan Kasubag Humas IPTU M. Borut S.Sos, pimpinan PT. Makmur Permai Bpk. Riki Wulur

Kapolres Kepulauan Yapen beserta rombongan tiba di Toko Hadi, dan selanjutnya bertemu dengan pimpinanan dari Toko Hadi Ibu Joan Matiraw selaku Manager Hadi dan diberikan himbauan tentang penerapan New Normal di tengah ancaman penyebaran Covid-19.

Kapolres Kepulauan Yapen AKBP Kariawan Barus, S.H., S.I.K., M.H., dalam kesempatannya mengatakan bahwa menuju kehidupan New Normal, masyarakat Kepulauan Yapen dituntut untuk merubah kebiasaan hidup. “Dengan mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid 19, seperti membiasakan memakai masker, menggunakan hand sanitizer serta melaksanakan social distancing,”ujarnya.

Wakapolres Kepulauan Yapen Kompol Martha S. Tolau, berharap kedepannya kepada para karyawan Hadi dan Security dalam melayani masyarakat agar diwajibkan dalam penggunaan masker dengan tetap memperhatikan jarak (Sosial Distancing) sebagai bentuk pencegahan Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Yapen.

Dalam hasil pengamatan kegiatan tersebut, seluruh karyawan sudah menggunakan masker serta palaksanaan social distancing yang dilaksanakan pihak Toko Hadi sudah baik dengan membuat batas/tanda antrian. Namun untuk kedepannya agar batas antrian tersebut menggunakan warna yang mencolok seperti warna merah agar lebih mudah di perhatikan masyarakat yang hendak berbelanja di Toko Hadi.*

 

 


BACA JUGA

Kepala Suku Sinak Himbau Masyarakat Tetap Tenang Pasca  konflik KKB dengan Aparat Keamana

Senin, 17 Maret 2025 | 16:54 WIB

Kompetisi Politik Utamakan Argumen Substansial Bukan Provokasi Yang Dapat Memicu Konflik

Senin, 17 Maret 2025 | 09:30 WIB

MDF Tiba di Jayapura, Siap Rebut Kemenangan di PSU Pilgub Papua

Minggu, 16 Maret 2025 | 10:52 WIB
Bahagia Berbalut Duka

Syukuran Bupati dan Wakil Bupati Jayawijaya Berujung Ricuh, Tujuh Kendaraan Dibakar Massa

Minggu, 16 Maret 2025 | 03:59 WIB

Diduga Ada Premanisme di SMK Kehutanan Manokwari, Pelajar Diikat Lalu Dihajar

Sabtu, 15 Maret 2025 | 08:07 WIB
TERKINI

Warga Oksibil Sambut Baik Kehadiran Satgas Damai Cartenz dalam Ibadah

9 Jam yang lalu

Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Amankan Ibadah Minggu di Gereja Bethel Indonesia, Oksibil

9 Jam yang lalu

Kepala Suku Sinak Himbau Masyarakat Tetap Tenang Pasca  konflik KKB dengan Aparat Keamana

12 Jam yang lalu

Seorang WNA Mesir Ditangkap di Jayapura Karena Miliki Ganja

15 Jam yang lalu

Kompetisi Politik Utamakan Argumen Substansial Bukan Provokasi Yang Dapat Memicu Konflik

19 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com