MENU TUTUP

Polres Biak Gencar Lakukan Patroli Malam Jaga Kamtibmas 

Kamis, 02 Juli 2020 | 15:56 WIB / Djarwo
 Polres Biak Gencar Lakukan Patroli Malam Jaga Kamtibmas  Apel Polres Biak sebelum menggelar Patroli Malam/ Istimewa

JAYAPURA, wartaplus.com - Polres Biak gencar melaksanakan kegiatan patroli malam guna menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif, di Kabupaten Biak, Kamis (2/7).

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasat Sabhara, AKP Erlan Sugianto dengan rute patroli dimulai dari Jalan Diponogoro, Jalan Imam bonjol, Jalan Bosnik Raya, Jalan Sriwijaya, Jalan Adibai, Jalan Goa jepang, Jalan Bosnik raya, Jalan Dolog, Jalan Pramuka, Jalan Jendral ahmad yani, Jalan Muh Yamin, Jalan Yos Sudarso, Jend Sudirman, Jalan Erlangga dan kembali ke Jalan Diponegoro.

"Patroli malam ini dilaksanakan untuk memastikan situasi di wilayah hukum Polres Biak Numfor, aman terkendali serta mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas yang bisa meresahkan masyarakat," ujar Kasat Sabhara, AKP Erlan Sugianto.

Kata AKP Erlan, walaupun sudah diberikan masa relaksasi, akan tetapi selain harus mengutamakan protokol kesehatan, masyarakat juga diminta tetap mendukung upaya Polres Biak Numfor untuk tetap menjaga stabilitas keamanan yang ada. 

"Diharapkan melalui Patroli malam ini, masyarakat lebih sadar lagi untuk mendukung peraturan pemerintah agar Biak Numfor terbebas dari penyebaran virus Corona dan tetap menjaga stabilitas keamanan lingkungan sekitar agar situasi tetap aman dan kondusif," pungkasnya.


BACA JUGA

Papua Supermarket Bencana, Pemprov Dorong Stakeholder Tingkatkan Kesiapsiagaan

Rabu, 20 November 2024 | 07:15 WIB

Jelang Pencoblosan Pada Pilkada Serentak 2024, Ketua LMA Port Numbay Himbau Masyarakat Jaga Keamanan

Rabu, 20 November 2024 | 05:03 WIB

Bawa 27 Plastik Ganja, Seorang Pemuda Diciduk Polisi

Selasa, 19 November 2024 | 16:31 WIB

Tak Punya Pekerjaan, Uang Kiriman Kakak Digunakan Beli Sabu

Selasa, 19 November 2024 | 16:29 WIB

Temu Responden BI Papua 2024, Jalin Sinergi Dorong Pertumbuhan Ekonomi di Bumi Cenderawasih

Selasa, 19 November 2024 | 16:07 WIB
TERKINI

Papua Supermarket Bencana, Pemprov Dorong Stakeholder Tingkatkan Kesiapsiagaan

11 Jam yang lalu

Jelang Pencoblosan Pada Pilkada Serentak 2024, Ketua LMA Port Numbay Himbau Masyarakat Jaga Keamanan

13 Jam yang lalu

Bawa 27 Plastik Ganja, Seorang Pemuda Diciduk Polisi

1 Hari yang lalu

Tak Punya Pekerjaan, Uang Kiriman Kakak Digunakan Beli Sabu

1 Hari yang lalu

Temu Responden BI Papua 2024, Jalin Sinergi Dorong Pertumbuhan Ekonomi di Bumi Cenderawasih

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com