UKL Regu I Polres Waropen Berikan Imbauan Protokol Kesehatan Kepada Masyarakat
WAROPEN, wartaplus.com – UKL Regu I Polres Waropen giat melakukan patroli cipta kondisi dan himbauan humanis dalam rangka menjaga sitkamtibmas tetap aman dan kondusif, serta meningkatkan kepatuhan masyarakat tentang protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Kegiatan patroli berlangsung di wilayah Waren – Urfas – SP V, Senin (3/7) yang di pimpin langsung Kasat Samapta Polres Waropen Iptu Yuli Wahono
Kasat Samapta Iptu Yuli Wahono, yang juga selaku Komandan UKL Regu I dalam kesempatannya mengatakan, kegiatan patroli cipta kondisi ini merupakan bentuk pelayanan prima kepolisian kepada masyarakat serta langkah preventif terhadap potensi gangguan kamtibmas dan penyampaian himbauan disaat Adaptasi Kebiasaan Baru.
"Kami juga menyambangi masyarakat, dan kami menyampaikan himbauan kamtibmas serta himbauan kepatuhan terhadap protokol kesehatan pencegahan Covid-19," tukasnya
Adaptasi kebiasaan baru, seperti penggunaan wajib masker, physical distancing atau jaga jarak minimal 1 meter, rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir selama kurang lebih 20 detik, mengkonsumsi makanan bergizi serta rajin berolahraga guna memperkuat imun dengan tujuan agar masyarakat tetap produktif dan aman dari Covid-19.
"Tanggapan masyarakat yang kami sambangi tadi, menunjukkan apresiasi dan komitmen untuk melaksanakan protokol kesehatan tersebut," kata Yuli.**