MENU TUTUP

Bendera Merah Putih Sepanjang 75 Meter Dikibarkan di Mappi

Minggu, 16 Agustus 2020 | 14:44 WIB / Cholid
Bendera Merah Putih Sepanjang 75 Meter Dikibarkan di Mappi Pembentangan bendera merah putih di Dusun Hasto Edera Mappi/Istimewa

MAPPI,wartaplus.com - Pengibaran bendera merah putih sepanjang 75 meter, Minggu (16/8) di Mappi Pos Dusun Hasto Distrik Edera Kabupaten Mappi. Pengibaran ini dalam rangka menjelang peringatan hari Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia ke-75.

Wakapolres Mappi Kompol Sutarman mengatakan bahwa pengibaran  merah putih sepanjang 75 meter dikibarkan di salah satu situs sejarah peninggalan saat perebutan bangsa Indonesia di jaman penjajahan.

“Pembentangan bendera merah putih di Dusun Hasto Edera Mappi ini bertujuan untuk mengajak seluruh element mayarakat untuk memaknai lebih dalam rasa nasionalisme dan bersama-sama membangun pola pikir terkhusus pemuda pemudi yang memiliki jiwa nasionalisme, patriotisme serta ideologi pancasila yang kokoh,”ujarnya.

Ditegaskan, kegiatan ini bukan hanya sekedar kegiatan seremonial semata, tapi mengkhidmati cita-cita leluhur kita yang memiliki jiwa-jiwa nasionalisme untuk mempertahankan wilayah NKRI. “Pelaksanaan upacara dan bentang pusaka merah putih di salah satu situs peninggalan penjajah memiliki penghayatan dan makna sendiri di kalangan para warga Edera,”ujarnya.

Pada pelaksanaan pengibaran bendera merah putih ini, tetap menggunakan protokol kesehatan, mengingat saat ini masih pandemik Covid-19. “Sehingga kami tetap menjaga jaga jarak dan memakai masker, serta tetap menjalankan anjuran pemerintah yang berlaku demi keselamatan dan kesehatan bersama,”ujarnya.*

 

 


BACA JUGA

Pilkada Papua 2024

Ketua DPC Peradi Jayapura Serukan Keluarga Besar Advokat Jangan Golput

Senin, 25 November 2024 | 06:24 WIB
Ketua Dewan Adat Mamberamo Raya

KPU dan Bawaslu Netral Jamin Hak Pilih Masyarakat

Senin, 25 November 2024 | 02:57 WIB

Tokoh Pemuda Ilwayab Ajak Masyarakat  Menjaga Keamanan Pilkada 2024

Senin, 25 November 2024 | 02:53 WIB
Sukseskan Pilkada 2024

Siapapun Pemenang Pilkada Dialah Pilihan Rakyat

Senin, 25 November 2024 | 02:48 WIB
Kepala Suku Kamoro, Marianus Maknapeiku

Jangan Ada Provokasi Hindari Gesekan Sosial di Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 | 21:15 WIB
TERKINI
Pilkada Papua 2024

Ketua DPC Peradi Jayapura Serukan Keluarga Besar Advokat Jangan Golput

3 Jam yang lalu

Truk Terbalik di Tolikara, 5 Penumpang Meninggal Dunia, 25 Luka Berat dan Ringan

3 Jam yang lalu
Ketua Dewan Adat Mamberamo Raya

KPU dan Bawaslu Netral Jamin Hak Pilih Masyarakat

6 Jam yang lalu

Tokoh Pemuda Ilwayab Ajak Masyarakat  Menjaga Keamanan Pilkada 2024

6 Jam yang lalu
Sukseskan Pilkada 2024

Siapapun Pemenang Pilkada Dialah Pilihan Rakyat

6 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com