MENU TUTUP
Sekda Papua

Menumpas Teroris Perlu Ada Kerjasama TNI-Polri dan Masyarakat

Senin, 10 Mei 2021 | 13:25 WIB / Andy
Menumpas Teroris Perlu Ada Kerjasama TNI-Polri dan Masyarakat Sekertaris Daerah Papua, Dance Yulian Flassy/Istimewa

JAYAPURA,wartaplus.com - Maraknya aksi kejahatan yang dilakukan oleh Kelompok Teroris Papua (KTP) dalam sebulan terkahir menjadi perhatian Pemerintah Provinsi Papua. Pemerintah berharap aparat gabungan TNI-Polri yang sudah diturunkan mampu memberikan rasa aman bagi masyarakat yang ada di daerah rawan Kelompok Teroris Papua (KTP).

Sekertaris Daerah Papua, Dance Yulian Flassy, menyebut, untuk menumpas Kelompok Teroris Papua (KTP) maka perlu ada kerjasama antara masyarakat dengan aparat TNI-Polri, sebab kelompok teroris papua sering menggunakan masyarakat sipil sebagai tameng.

“Harus ada kerjasama yang kuat antara masyarakat dan TNI-Polri dalam memberantas kelompok teroris papua. Masyarakat lebih tau aktivitas-aktivitas yang dilakukan oleh kelompok itu,” katanya kepada wartawan di Kota Jayapura beberapa waktu lalu.

Menurutnya, masyarakat lebih mengenal kelompok teroris papua sehingga perlu berkoordinasi dengan aparat TNI-Polri di tingkat bawah untuk ditindaklanjuti, sehingga tidak ada lagi warga sipil yang menjadi korban dari kelompok teroris papua.

“Masyarakat harus pro aktif melaporkan kejadian-kejadian di lapangan kepada aparat TNI-Polri. Dengan begitu maka aparat akan bergerak cepat untuk mencegah adanya korban jiwa lainnya,”ujarnya.

Sebelumnya pada pekan lalu, pemerintah melalui Menkopolhukam menetapkan Kelompok Kriminal Bersenjata Papua sebagai Kelompok Teroris Papua karena kelompok ini sering melakukan kejahatan dengan menembak warga sipil dan aparat TNI-Polri.*


BACA JUGA

Peringati Hari Otda ke-28, Pemprov Papua Siap Tindak Lanjuti Arahan Mendagri Terkait Ekonomi Hijau

Jumat, 26 April 2024 | 21:08 WIB

Yumiron : Mahasiswa Harus Berikan Contoh Dalam Menjaga Kamtibmas

Jumat, 26 April 2024 | 08:47 WIB

Tryout UTBK SNBT 2024 Ilmupedia dan Ruangguru, Kerjasama Telkomsel dan Kuncie untuk Pelajar Papua

Jumat, 26 April 2024 | 07:18 WIB

Ribka Haluk Berikan Pujian Khofifah Parawansa yang Terima Penghargaan Satyalancana dari Presiden

Kamis, 25 April 2024 | 15:02 WIB

Menuju Papua Satu, Ini Catatan Sejarah Paulus Waterpauw

Kamis, 25 April 2024 | 14:44 WIB
TERKINI

Peringati Hari Otda ke-28, Pemprov Papua Siap Tindak Lanjuti Arahan Mendagri Terkait Ekonomi Hijau

13 Jam yang lalu

Jaksa Lakukan Eksekusi Putusan PN Jayapura Terkait Kasus Pemilu 2024

21 Jam yang lalu

Yumiron : Mahasiswa Harus Berikan Contoh Dalam Menjaga Kamtibmas

1 Hari yang lalu

Tryout UTBK SNBT 2024 Ilmupedia dan Ruangguru, Kerjasama Telkomsel dan Kuncie untuk Pelajar Papua

1 Hari yang lalu

Satu Anggota OPM Penyerang Posramil Kisor Maybrat Menyerahkan Diri

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com