MENU TUTUP

Bakohumas Papua Diminta Berperan Tangkal Berita Hoax

Rabu, 23 Juni 2021 | 12:16 WIB / Andi Riri
Bakohumas Papua  Diminta Berperan Tangkal Berita Hoax Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Papua menggelar sosialisasi bertemakan, Peran Bakohumas dalam Era Digital di Provinsi Papua, berlangsung di Aula Diskominfo, Rabu (23/06)/Andi Riri

JAYAPURAwartaplus.com - Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Papua menggelar sosialisasi bertemakan, Peran Bakohumas dalam Era Digital  di Provinsi Papua, berlangsung di Aula Diskominfo, Rabu (23/06)

Sosialisasi dibuka Asisten II Bidang Perekonomian dan Kesra Sekda Papua, Muhammad Musaad didampingi Kadiskominfo Papua, Jerry Yudianto dan Kabid Humas Polda Papua, Kombes AM Kamal

Hadir sebagai peserta para tim kehumasan di instansi pemerintahan, BUMN dan TNI Polri

Gubernur Papua dalam sambutannya yang dibacakan Asisten II Bidang Perekonomian dan Kesra Sekda Papua, Muhammad Musaad, mengajak Bakohumas (Badan Koordinasi Kehumasan ) untuk bersama sama menangkal berita Hoax yang terus menjadi berita viral di masyarakat dan media sosial

"Sebagai corong pemerintah, Bakohumas harus turut berpartisipasi dalam menjaga kerukunan dalam semangat kebangsaan, termasuk menangkal berita Hoax dan ujaran kebencian yang bersifat SARA," pinta Musaad

Ia mengatakan, Bakohumas Papua seharusnya dapat memberikan informasi kepada masyarakat dengan berbagai informasi yang baik tentang apa yang telah, sedang dan akan pemerintah lakukan.

"Inilah pentingnya peran Bakohumas dalam pemerintahan, terutama dalam menyampaikan informasi seputaran perputaran roda pemerintahan ke masyarakat, terutama dalam mengolah komunikasi dan informasi pemerintahan," kata Musaad

Hal inilah, lanjut Musaad, yang akan menjadikan humas pemerintah, juga humas lainnya sebagai corong atau sumber informasi yang dituntut kemampuannya dalam menghadapi tantangan dan perubahan zaman sangat cepat.

"Terutama menghadapi perkembangan teknologi informasi dan komunikasi serta berita HOAX yang terus menjadi berita viral di masyarakat dan dalam media sosial," ujarnya

Adapun tujuan digelarnya sosialisasi adalah untuk lebih memperkuat fungsi Bakohumas sebagai corong pemerintah. 

"Peran Bakohumas harus terus diperkuat terutama dalam penyebarluasan kebijakan program pemerintah," terang Musaad

Sedangkan tugas Bakohumas yaitu melakukan sosialisasi kebijakan kinerja pemerintah, serta melakukan counter dalam manajemen terhadap kebijakan yang ditetapkan pemerintah 

"Saya berharap setiap tiga bulan sekali dalam setahun, diadakan pertemuan seperti ini agar bisa menjadikan tim humas menjadi lebih reaktif dan aktif dalam menjalankan tugasnya, dan bisa berkoordinasi baik dengan tim yang lainnya,"harapnya.**


BACA JUGA

DOB Diyakini Bakal Jadi Kendala Pembangunan Palapa Ring Terintegrasi 2022 di Papua

Selasa, 01 November 2022 | 20:42 WIB

Diskominfo Papua Launching Podcast "Torang Bisa Bicara"

Kamis, 20 Oktober 2022 | 13:03 WIB

Kadis Kominfo Papua Terima Penghargaan KPID

Jumat, 01 April 2022 | 19:06 WIB

Jerry Yudianto: SDM Papua Tumbuh Berkat Jasa Guru

Kamis, 25 November 2021 | 19:20 WIB

Tangkal Serangan Siber, Pemprov Papua Luncurkan PAPUAPROV-CSRT

Kamis, 25 November 2021 | 12:28 WIB
TERKINI

Satgas Damai Cartenz 2025 Sapa Mama Papua dan Anak-anak di Intan Jaya dalam Patroli Dialogis

17 Jam yang lalu

Wamen Komdigi Berikan Apresiasi Pelaksanaan MBG di Kota Jayapura

17 Jam yang lalu

Perayaan Idul Adha 1446/H, Papua Terima Bantuan 13 Ekor Sapi Qurban dari Presiden

17 Jam yang lalu

Tokoh Agama Imbau Warga Jaga Perdamaian dan Stabilitas di Puncak Jaya

18 Jam yang lalu

Ruangan Kantor MRP Dipalang, Wakil Ketua II MRP Max Ohee: Segera Mengganti Seklis

20 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com