MENU TUTUP

Program Kasuari, Binmas Noken Kunjungi Spot Pertanian Kelompok Tani Wesakin Tigas

Kamis, 04 November 2021 | 20:32 WIB / Reza
Program Kasuari, Binmas Noken Kunjungi Spot Pertanian Kelompok Tani Wesakin Tigas Personel Binmas Noken Polres Jayawijaya mengunjungi kebun pertanian Kelompok Tani Wesakin Tiga, Kamis (4/11/2021) di Kampung Wesakin, Distrik Wouma/Istimewa

JAYAWIJAYA,wartaplus.com – Personel Binmas Noken Polres Jayawijaya mengunjungi kebun pertanian Kelompok Tani Wesakin Tiga, Kamis (4/11/2021) di Kampung Wesakin, Distrik Wouma. Dalam kunjungan tersebut personel Binmas Noken menemui bapak Akam Paulus Wuka selaku tokoh adat Kampung Wesakin sekaligus menyerahkan bantuan berupa paket Sembako dan bibit sayur.

Ka Korwil Wamena Binmas Noken AKP Harbani Paruki, S. Sos, M. Ap menyatakan bahwa dalam kunjungan tersebut pihakanya mengimbau kepada kelompok tani tentang situasi Kamtibmas, tidak terpengaruh dengan berita hoax atau berita yang tidak jelas dan juga tidak bergabung dalam kelompok-kelompok yang tidak bertanggung jawab yang nantinya merugikan diri sendri maupun keluarga.

“Kami berpesan kepada bapak Hakam Wuka apabila melihat gangguan Kamtibmas segera melaporkan ke pihak berwajib (Polri) atau pos Polisi terdekat agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan terjadi. Kami juga menghimbau kepada bapak Hakam agar saat keluar rumah tetap mengunakan masker, karena sampe saat ini virus Corona belum berakhir,”ujarnya.

Sementara itu bapak Hakam Wuka mengucapkan banyak terima kasih kepada  Binmas Noken yang sudah mengunjungi, memberikan bama dan juga memberikan bibit sayuran maupun memantau perkembangan tanaman sayuran, umbi-umbian yang ada di lahan pertanian Binaan Binmas Noken.*


BACA JUGA

Personel Ops Damai Cartenz Berbagi Kebahagiaan Bersama Warga dan Anak-anak di Enarotali

Minggu, 12 Oktober 2025 | 15:34 WIB

Satgas Damai Cartenz Tebar Keceriaan Bersama Anak-anak dan Warga di Enarotali

Minggu, 12 Oktober 2025 | 15:31 WIB

Ops Damai Cartenz Bangun Kedekatan Lewat Aksi Sosial Bersama Warga Enarotali

Minggu, 12 Oktober 2025 | 15:29 WIB

Satgas Ops Damai Cartenz Laksanakan Tahap II Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti ke Kejaksaan Negeri Nabire

Rabu, 08 Oktober 2025 | 19:11 WIB

Satgas Ops Damai Cartenz Laksanakan Tahap II Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti ke Kejaksaan Negeri Nabire

Rabu, 08 Oktober 2025 | 19:11 WIB
TERKINI

Pulang ke Persipura, Ini Prestasi Rahmad Darmawan Bersama Mutiara Hitam Dimasa Lalu

3 Jam yang lalu

Rahmad Darmawan: Jejak Karier sebagai Pelatih Persipura Jayapura

3 Jam yang lalu

Pelatih Persipura Ricardo Salampessy 'Diberhentikan'

4 Jam yang lalu

Wakil Bupati Mus Kogoya Tegaskan Penyaluran Dana Desa Harus Tepat Sasaran dan Menyentuh Masyarakat

6 Jam yang lalu

UMKM Papua Juara Indonesia International Halal Chef Competition (IN2HCC) pada ISEF 2025

6 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com