MENU TUTUP

Lawan Pemuncak Klasemen, Persipura Optimis Raih Poin Penuh

Rabu, 01 Desember 2021 | 17:16 WIB / Andy
Lawan Pemuncak Klasemen, Persipura Optimis Raih Poin Penuh Pemain Persipura Jayapura saat menggelar latihan/Istimewa

JAYAPURA,wartaplus.com – Persipura Jayapura akan menghadapi Bhayangkara FC dalam lanjutan liga 1 pekan ke-15 pada Kamis (02/12/2021) besok. Laga ini akan menjadi ujian berat bagi mutiara hitam mengingat Bhayangkara FC merupakan pemuncak klasemen sementara liga 1. Pelatih Persipura Jayapura, Alfredo Vera mengaku tim Bhayangkara FC merupakan tim hebat dan tak mudah dikalahkan, namun ia tak mau menyerah sebelum bertanding. 

Pelatih asal Argentina itu tetap optimis akan mendapatkan poin penuh dalam pertandingan tersebut. “Kita tau mereka (Bhayangkara FC) tim kuat dengan materi pemain yang merata di semua lini, tapi kita akan berusaha dengan keras untuk meraih tiga poin,” katanya dalam keterangan pers secara virtual Rabu sore.

“Kita persipura dan tetap optimis bisa meraih kemenangan pada pertandingan besok. Kita akan tetap berupaya,” sambungnya.
Hal senada disampaikan Nelson Alom. Pemain Persipura ini tetap optimis bisa meraih kemenangan saat menjamu Bhayangkara FC.

“Dengan hasil positif dalam dua pertandingan kemarin, kepercayaan diri dan mental para pemain sudah mulai naik. Semoga pertandingan besok bisa menjadi motivasi lebih bagi pemain untuk meraih kemenangan,”ujarnya. Saat ini Ferinando Pahabol dan kawan-kawan masih berada di peringkat ke-17 klasemen sementara liga 1. Jika meraih kemenangan melawan Bhayangkara FC, maka tim mutiara hitam akan keluar dari zona degradasi.
 


BACA JUGA

Saat Debat Terakhir, Ini Ide dan Gagasan Brilian MARIYO Mewujudkan Papua Cerdas 

Jumat, 22 November 2024 | 08:06 WIB

Diduga Lakukan Pelecehan, Ketua DPD PDIP Papua Ditangkap dan Dibawa ke Jayapura

Jumat, 22 November 2024 | 07:33 WIB

Kampanye Akbar Mari-Yo, Bakal Hadirkan Pelayanan Kesehatan Gratis dengan 5 Dokter Spesialis

Jumat, 22 November 2024 | 06:24 WIB

Mari-Yo Tutup Debat Pamungkas Pilgub Papua dengan Lagu Koes Plus

Kamis, 21 November 2024 | 21:10 WIB

Debat Terakhir,  MARI-YO  Punya Cara Jitu Membangun Papua

Kamis, 21 November 2024 | 19:42 WIB
TERKINI

Freeport Indonesia Dukung Turnamen Sepak Bola Piala Soeratin U-15 di Mimika Sport Complex

1 Jam yang lalu

Saat Debat Terakhir, Ini Ide dan Gagasan Brilian MARIYO Mewujudkan Papua Cerdas 

4 Jam yang lalu

Diduga Lakukan Pelecehan, Ketua DPD PDIP Papua Ditangkap dan Dibawa ke Jayapura

4 Jam yang lalu

Dua Tukang Ojek yang Ditembak KKB di Puncak, Berasal dari Gowa Sulsel

5 Jam yang lalu

Kampanye Akbar Mari-Yo, Bakal Hadirkan Pelayanan Kesehatan Gratis dengan 5 Dokter Spesialis

6 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com