MENU TUTUP

Tujuh Orang Ditetapkan Sebagai Tersangka Penganiayaan Sekda Sarmi

Kamis, 02 Juni 2022 | 17:47 WIB / Andy
Tujuh Orang Ditetapkan Sebagai Tersangka Penganiayaan Sekda Sarmi Tampak lima orang yang ditetapkan sebagai tersangka dalam aksi pemalangan Jembatan Tor/Istimewa. 

SARMI,wartaplus.com - Penyidik Satuan Reskrim Polres Sarmi menetapkan tujuh orang sebagai tersangka dalam aksi pemalangan Jembatan Tor yang berujung penganiayaan Sekda Sarmi,  Elias Bakay dan 3 personel Polisi pada Jumat (27/05/2022) lalu.

Ketujuh orang tersebut ditetapkan sebagai tersangka tersebut masing-masing berinisial ME, KS, AB, ET, JB, TS dan EM.

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal menjelaskan, penetapan tersangka dilakukan setelah polisi melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi dan mengamankan barang bukti dari lokasi kejadian.

Dari tujuh orang yang ditetapkan tersangka, lima orang sudah ditahan di Mapolres Sarmi. Sementara dua orang lainnya masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara. 

" Pemeriksaan telah dilakukan terhadap sejumlah saksi dan para tersangka, sehingga didapatkan bukti yang cukup untuk menetapkan 7 orang tersebut sebagai tersangka," kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal di Kota Jayapura, Kamis (02/06/2022) sore.

" Dari 7 tersangka, saat ini 5 orang sudah ditahan, sedangkan 2 orang belum ditahan karena masih dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara," sambungnya.

Ketujuh orang tersangka tersebut dijerat dengan pasal 192 KUHP dengan ancaman pidana penjara paling lama sembilan tahun.

 


BACA JUGA

Kampanye Akbar Mari-Yo di Lapangan PTC Entrop Dipenuhi Lautan Massa

Sabtu, 23 November 2024 | 15:46 WIB

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

Sabtu, 23 November 2024 | 10:48 WIB

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

Sabtu, 23 November 2024 | 04:16 WIB

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

Sabtu, 23 November 2024 | 04:10 WIB

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

Jumat, 22 November 2024 | 19:48 WIB
TERKINI

Kampanye Akbar Mari-Yo di Lapangan PTC Entrop Dipenuhi Lautan Massa

10 Jam yang lalu

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

15 Jam yang lalu

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

22 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

22 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Hadir di Jayapura

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com