MENU TUTUP

Kelompok Separatis Bersenjata Beraksi di Ilaga, Satu Prajurit TNI Terluka

Minggu, 13 November 2022 | 12:15 WIB / Andy
Kelompok Separatis Bersenjata Beraksi di Ilaga, Satu Prajurit TNI Terluka Seorang prajurit TNI atas nama Serka IDW ditembak Kelompok Separatis Bersenjata (KST) sedang dievakuasi, Minggu (13/11/2022)/Istimewa

ILAGA,wartaplus.com - Seorang prajurit TNI atas nama Serka IDW ditembak Kelompok Separatis Bersenjata (KST) pada Minggu (13/11/2022) pagi.

Kapendam XVII/Cenderawasih, Kolonel Kav Herman Taryaman yang dikonfirmasi membenarkan insidenbpenembakan tersebut. Kapendam menjelaskan penembakan terjadi aparat menggelar patroli gabungan di sekitar Gereja Golgota Gome Ilaga. 

" Bahwa benar tadi pagi ada penembakan terhadap aparat gabungan yang melakukan patroli di sekitar Gereja Golgota Gome yang mengakibatkan satu personel TNI atas nama Serka IDW mengalami luka tembak pada paha kanan," katanya saat dikonfirmasi pada Minggu siang.

" Pelaku penyerangan merupakan Kelompok Separatis Bersenjata (KST) pimpinan Numbuk Telenggeng," sambungnya. 

Kapendam menyebut, saat ini Serka IDW sudah dievakuasi dari Gome dan sementara menjalani perawatan di Puskesmas Ilaga.

" Korban sudah dievakuasi ke Puskesmas Ilaga dan kondisi saat ini masih dalam keadaan sadar," ungkapnya.

" Pasca penyerangan dan penembakan oleh gerombolan KST kepada aparat keamanan, situasi dalam keadaan kondusif dan tidak ada korban dari pihak sipil atau masyarakat," tandasnya.*


BACA JUGA

Video Himbauan

Benny Wenda Serukan Bangsa Papua Kibarkan Simbol Kemerdekaan di Hari Lahir Embrio Bangsa, 1 Desember 2025

Jumat, 28 November 2025 | 06:46 WIB

Sambut Bulan Kasih, Satgas Damai Cartenz Tebar Kepedulian Lewat Pembagian Sembako

Jumat, 28 November 2025 | 05:01 WIB

Dekatkan Diri dengan Masyarakat, Satgas Ops Damai Cartenz Adakan Edukasi dan Hiburan untuk Anak-Anak di Puncak Jaya

Jumat, 28 November 2025 | 04:59 WIB

Tim Audit Investigasi Itwasda Polda Papua Laksanakan Pemeriksaan di Rumah Sakit Bhayangkara

Kamis, 27 November 2025 | 20:44 WIB

Hadiri Livin' Fest 2025, Gubernur Fakhiri Minta Libatkan UMKM Mama Papua

Kamis, 27 November 2025 | 20:21 WIB
TERKINI
Video Himbauan

Benny Wenda Serukan Bangsa Papua Kibarkan Simbol Kemerdekaan di Hari Lahir Embrio Bangsa, 1 Desember 2025

2 Jam yang lalu

Sambut Bulan Kasih, Satgas Damai Cartenz Tebar Kepedulian Lewat Pembagian Sembako

3 Jam yang lalu

Dekatkan Diri dengan Masyarakat, Satgas Ops Damai Cartenz Adakan Edukasi dan Hiburan untuk Anak-Anak di Puncak Jaya

3 Jam yang lalu

Tim Audit Investigasi Itwasda Polda Papua Laksanakan Pemeriksaan di Rumah Sakit Bhayangkara

12 Jam yang lalu

Hadiri Livin' Fest 2025, Gubernur Fakhiri Minta Libatkan UMKM Mama Papua

12 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com