MENU TUTUP

Bendera Bintang Kejora Berkibar, 15 Orang Warga Diamankan Polisi

Minggu, 27 November 2022 | 17:47 WIB / Andy
Bendera Bintang Kejora Berkibar, 15 Orang Warga Diamankan Polisi Puluhan warga di Manokwari mengibarkan puluhan bendera bintang kejora dan beberapa bendera lainnya di Terminal Wosi, Kabupaten Manokwari, Papua Barat pada Minggu (27/11/2022) siang/Istimewa

MANOKWARI,wartaplus.com - Puluhan warga di Manokwari mengibarkan puluhan bendera bintang kejora dan beberapa bendera lainnya di Terminal Wosi, Kabupaten Manokwari, Papua Barat pada Minggu (27/11/2022) siang.

Pengibaran bendera bintang kejora itu diduga untuk memperingati HUT ke-25 Negara West Papua New Guinea (WPNG).

"Pengibaran bendera bintang kejora itu berkaitan dengan peringatan HUT ke-25 Negara West Papua New Guinea (WPNG)," kata Kapolres Manokwari, AKBP Parasian Herman Gultom ketika dikonfirmasi pada Minggu petang.
 
Akibat pengibaran bendera bintang kejora tersebut, aparat kepolisian mengambil tindakan tegas untuk membubarkan aksi tersebut.

Tak hanya itu, polisi juga turut mengamankan sejumlah warga beserta barang bukti bendera bintang kejora.  "Ada 15 orang yang kami amankan untuk dimintai keterangan," bebernya.*


BACA JUGA

Yumiron : Mahasiswa Harus Berikan Contoh Dalam Menjaga Kamtibmas

Jumat, 26 April 2024 | 08:47 WIB

Tryout UTBK SNBT 2024 Ilmupedia dan Ruangguru, Kerjasama Telkomsel dan Kuncie untuk Pelajar Papua

Jumat, 26 April 2024 | 07:18 WIB

Ribka Haluk Berikan Pujian Khofifah Parawansa yang Terima Penghargaan Satyalancana dari Presiden

Kamis, 25 April 2024 | 15:02 WIB

Menuju Papua Satu, Ini Catatan Sejarah Paulus Waterpauw

Kamis, 25 April 2024 | 14:44 WIB

Penyusunan RKPD dan Otsus Provinsi Papua 2025 Diharapkan Selaras dengan Visi Misi Kepala Daerah yang Baru

Rabu, 24 April 2024 | 17:06 WIB
TERKINI

Jaksa Lakukan Eksekusi Putusan PN Jayapura Terkait Kasus Pemilu 2024

14 Jam yang lalu

Yumiron : Mahasiswa Harus Berikan Contoh Dalam Menjaga Kamtibmas

18 Jam yang lalu

Tryout UTBK SNBT 2024 Ilmupedia dan Ruangguru, Kerjasama Telkomsel dan Kuncie untuk Pelajar Papua

20 Jam yang lalu

Satu Anggota OPM Penyerang Posramil Kisor Maybrat Menyerahkan Diri

21 Jam yang lalu

Ribka Haluk Berikan Pujian Khofifah Parawansa yang Terima Penghargaan Satyalancana dari Presiden

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com