MENU TUTUP

Lagi, Pasar Youtefa Abepura Terbakar, 173 Kios dan Lapak Hangus Dilahap Api

Sabtu, 07 Januari 2023 | 18:30 WIB / Andi Riri
Lagi, Pasar Youtefa Abepura Terbakar, 173 Kios dan Lapak Hangus Dilahap Api 173 kios dan lapak di pasar Youtefa yang rata dengan tanah usai dilalap si jago merah pada Sabtu (07/01) pagi/dok:Humas Polresta Jyp

JAYAPURA, wartaplus.com - Kebakaran kembali terjadi di area pasar Youtefa Distrik Abepura, Kota Jayapura, Papua, Sabtu (07/01) pagi, sekira pukul 05.30 Wit.

Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Dr. Victor D. Mackbon, S.H., S.IK., M.H., M.Si melalui Kapolsek Abepura AKP Soeparmanto, S.H saat dikonfirmasi, Sabtu siang membenarkan peristiwa kebakaran tersebut.

Ia menyebut kebakaran tersebut telah menghanguskan sebanyak 173 Kios dan lapak dagangan.

Kapolsek menerangkan, berdasarkan keterangan saksi bernama Masripah saat kejadian ia tengah melintas di Los Blok A, dan melihat ada asap muncul dari salah satu kios yang tidak jauh darinya. Karena panik penjual peyek keliling tersebut kemudian berteriak minta bantuan kepada pedagang yang ada disekitar.

"Pedagang lain yang mendengar teriakan tersebut mencoba untuk memadamkan tetapi api begitu cepat menjalar ke kios-kios yang ada disekitarnya," terang Kapolsek.

Lanjut ia menjelaskan, api begitu cepat membesar dan merembet ke kios-kios lainnya karena bahan bangunan kios rata-rata terbuat dari kayu atau bahan mudah terbakar.

"Api baru berhasil dipadamkan dengan bantuan lima unit mobil pemadam kebakaran milik Pemerintah Kota Jayapura dengan dibantu mobil Water Canon milik Polda Papua. Kerugian materil sejauh ini diperkirakan mencapai 12 milliar rupiah," jelasnya.

Kapolsek juga menambahkan, untuk penyebab kebakaran sejauh ini belum diketahui dan akan dilakukan penyelidikan bersama Bid Labfor Polda Papua untuk mengetahui penyebabnya. 

"Kasus kebakaran ini kini dalam penanganan Unit Reskrim Polsek Abepura, untuk penyebab kebakaran belum diketahui dan akan dilakukan penyelidikan dengan dibantu oleh Unit Identifikasi Sat Reskrim Polresta Jayapura Kota bersama Bid Labfor Polda Papua nantinya," tutup Kapolsek.

Untuk diketahui, kasus kebakaran pasar Youtefa sudah beberapa kali terjadi. Terakhir terjadi pada 14 April 2021 lalu, dimana api menghanguskan sebanyak 22 los atau kios di pasar tersebut.**

 


BACA JUGA

Penjual Cilok Meninggal Dunia dalam Insiden Kebakaran di Kota Jayapura

Sabtu, 23 Maret 2024 | 20:15 WIB

Diduga Lalai Gunakan Obat Nyamuk Bakar, Hanguskan Sebuah Rumah dan Bengkel di Kota Jayapura

Kamis, 21 Maret 2024 | 20:11 WIB

Kantor BPBD Dogiyai Terbakar, Polisi Lakukan Penyelidikan

Kamis, 14 Maret 2024 | 03:53 WIB

Rekonstruksi Pembakaran di Kompleks Kantor Bupati Jayapura, Tersangka AL Peragakan 43 Adegan

Minggu, 10 Maret 2024 | 22:37 WIB

Tidak Terima Pemindahan TPS Pemilu, Massa Bakar Kantor Distrik Bayabiru Paniai

Minggu, 11 Februari 2024 | 19:00 WIB
TERKINI

Jaksa Lakukan Eksekusi Putusan PN Jayapura Terkait Kasus Pemilu 2024

9 Jam yang lalu

Yumiron : Mahasiswa Harus Berikan Contoh Dalam Menjaga Kamtibmas

14 Jam yang lalu

Tryout UTBK SNBT 2024 Ilmupedia dan Ruangguru, Kerjasama Telkomsel dan Kuncie untuk Pelajar Papua

15 Jam yang lalu

Satu Anggota OPM Penyerang Posramil Kisor Maybrat Menyerahkan Diri

17 Jam yang lalu

Ribka Haluk Berikan Pujian Khofifah Parawansa yang Terima Penghargaan Satyalancana dari Presiden

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com