MENU TUTUP

Demi Ambisi ke Liga 1, Yan Mandenas Minta Pelatih dan Pemain Wajib Kerja Keras

Selasa, 08 Agustus 2023 | 19:21 WIB / Andy
Demi Ambisi ke Liga 1, Yan Mandenas Minta Pelatih dan Pemain Wajib Kerja Keras Pertemuan perdana menajemen dengan pelatih, pemain dan official PSBS Biak/Istimewa

BIAK,wartaplus.com – Menajemen PSBS Biak menggelar pertemuan perdana dengan pelatih, official dan seluruh pemain pada Selasa (08/08/2023) sore. Pertemuan ini untuk memperkenalkan pengurus, pelatih, staff pelatih, pemain hingga official.

Tampak hadir dalam pertemuan Menajer PSBS Biak, Yan Mandenas, Pelatih Kepala Hendro Susilo, Asisten Pelatih Erol Iba dan Elie Aiboy dan sejumlah pemain anyar seperti Ruben Sanadi hingga Nelson Alom.

Dalam pertemuan itu, Manajer PSBS Biak, Yan Permenas Mandenas, meminta pelatih beserta offisial dan seluruh pemain harus bekerja keras untuk mencapai target lolos ke liga 1 musim depan.

“Musim ini kita (PSBS Biak) punya tergat yakni harus lolos ke liga 1. Jadi kita ingin bangun kekuatan tim yang solid dan kompak untuk mencapai target kita. Untuk itu saya minta semua baik pelatih, asisten pelatih, dan pemain wajib kerja keras, kalau yang tidak siap kerja keras silahkan tinggalkan PSBS Biak,” tegasnya kepada pers di Biak pada Selasa (08/08/2023) sore.
Ia pun optimis dengan skuat yang ada saat ini tim berjuluk Napi Bongkar ini bisa bersaing di grup timur untuk lolos ke liga 1.

“Jadi PSBS Biak ini tidak hanya diisi oleh pemain asal Biak, tapi skuat ini diisi oleh anak-anak dari seluruh tanah Papua, karena kita ingin agar ada tim asal papua yang berkompetisi di liga 1 musim depan, karena papua memiliki kekuatan sepakbola yang hebat,” ungkapnya.

Sementara itu, pelatih anyar PSBS Biak, Hendri Susilo, mengaku senang menjadi bagian dari PSBS Biak musim ini. Dirinya optimis bisa memenuhi target yang diberikan oleh menajemen untuk lolos ke liga 1 musim depan.

“Saya liat semangat dari menajemen dan pemain untuk lolos ke liga 1 musim depan adalah hal yang positif. Insyallah dengan visi yang sama saya dicanangkan oleh menajemen bisa kita capai bersama agar PSBS Biak bisa lolos ke liga 1,” ujarnya.

“Untuk pemain yang sdah dipersiapkan saat ini saya pikir adalah pemain yang sudah berpengalaman sehingga kita bisa bersaing di liga 2,” tandasnya. (**)
 


BACA JUGA

Freeport Indonesia Dukung Turnamen Sepak Bola Piala Soeratin U-15 di Mimika Sport Complex

Jumat, 22 November 2024 | 10:56 WIB
.

Pemkab Biak Alokasi Rp2,5 Miliar Pemilihan Anggota DPRK Otsus

Jumat, 15 November 2024 | 06:23 WIB

RSUD Supiori Butuh Tambahan 13 Dokter OAP Lulusan Kedokteran China

Senin, 11 November 2024 | 06:21 WIB

Pemkab Biak Salurkan Dana Otsus Papua Sebesar Rp85,2 miliar

Jumat, 08 November 2024 | 14:24 WIB

Pesepeda KOGAS Jayapura Ikuti Tour de Biak 2024

Senin, 21 Oktober 2024 | 09:27 WIB
TERKINI

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

20 Menit yang lalu

Usai Tembak Mati Dua Tukang Ojek, KKB Puncak Bakar Sekolah di Sinak

35 Menit yang lalu

Masyarakat Tapal Batas Nyatakan Sikap Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Saat Pilkada 

4 Jam yang lalu

Freeport Indonesia Dukung Turnamen Sepak Bola Piala Soeratin U-15 di Mimika Sport Complex

9 Jam yang lalu

Saat Debat Terakhir, Ini Ide dan Gagasan Brilian MARIYO Mewujudkan Papua Cerdas 

12 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com