MENU TUTUP

Lima Anggota KKB Tewas Dalam Kontak Tembak Dengan TNI di Yahukimo

Jumat, 15 September 2023 | 15:59 WIB / Andy
Lima Anggota KKB Tewas Dalam Kontak Tembak Dengan TNI di Yahukimo Aparat gabungan TNI-Polri saat melakukan evakuasi kelima korban/Istimewa

YAHUKIMO,wartaplus.com - Lima orang yang diduga sebagai anggota Kelompok Kriminal Bersenjata Yahukimo tewas dalam kontak tembak dengan personil TNI di Kali Brasa, Distrik Dekai Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan.
Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius D Fakhiri, mengatakan, kelima anggota KKB itu sempat terlibat kontak tembak dengan TNI pada Kamis siang.

“ Lima jenazah yang diduga kuat anggota KKB ini tewas dalam kontak tembak dengan TNI, sehingga kami diminta untuk datang ke TKP dan mengevakuasi kelima korban ke RSUD Dekai,” katanya kepada wartawan pada Jumat (15/09/2023) siang.

Usai kontak tembak, kelima korban KKB itu langsung dibawa ke RSUD Dekai untuk dilakukan otopsi dan langsung dimakamkan.
Di lokasi kejadian, aparat gabungan TNI-Polri juga mengamankan sejumlah barang bukti berupa dua magazen senjata api, empat butir peluru serta sejumlah handphone milik kelima korban.

“Di okasi kejadian anggota kita menemukan sejumlah barang bukti yang terkait dengan kelompok bersenjata. Ada sejumlah handphone yang disita sehingga kita akan lakukan pemeriksaan lebih lanjut,” terangnya.*


BACA JUGA

Saat Debat Terakhir, Ini Ide dan Gagasan Brilian MARIYO Mewujudkan Papua Cerdas 

Jumat, 22 November 2024 | 08:06 WIB

Debat Terakhir,  MARI-YO  Punya Cara Jitu Membangun Papua

Kamis, 21 November 2024 | 19:42 WIB

Mathius Fakhiri - Aryoko Rumaropen Punya Kartu Sakti Mudahkan Segalanya Untuk Papua

Kamis, 21 November 2024 | 18:54 WIB

Mathius Fakhiri-Aryoko Rumaropen Siap Memimpin Papua

Kamis, 21 November 2024 | 18:22 WIB

Papua Cerah Yang Berkualitas Pilih Gubernur Mari-Yo

Kamis, 21 November 2024 | 06:16 WIB
TERKINI

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Harus di Jayapura

14 Menit yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

1 Jam yang lalu

KPw BI Papua dan Pemprov Gelar HLM, Dorong Percepatan Digitalisasi di Bumi Cenderawasih

1 Jam yang lalu

Usai Tembak Mati Dua Tukang Ojek, KKB Puncak Bakar Sekolah di Sinak

1 Jam yang lalu

Masyarakat Tapal Batas Nyatakan Sikap Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Saat Pilkada 

6 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com