MENU TUTUP

Empat Kabupaten di Papua Bakal Terapkan Metode Gasing dalam Pembelajaran Matematika

Senin, 09 Oktober 2023 | 17:39 WIB / Redaksi
Empat Kabupaten di Papua Bakal Terapkan Metode Gasing dalam Pembelajaran Matematika Profesor Yohanes Surya saat memberikan paparan di hadapan Pj Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun dan para Bupati dan Pj Bupati se-Papua/Istimewa

JAYAPURA, wartaplus.com - Empat Kabupaten di Provinsi Papua siap mendorong penerapan metode gasing (gampang, asik, menyenangkan) dalam pembelajaran matematika di setiap sekolah. Empat kabupaten yaitu Kabupaten Mamberamo Raya, Supiori, Waropen dan Keerom.

Ini disampaikan langsung dalam pertemuan para Bupati dengan Pj Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun dan Prof. Yohanes Surya dari Surya Institut, bertempat di ruang kerja Gubernur Papua, Senin (09/10/2023).

Ditemui wartawan usai pertemuan, Prof. Yohanes Surya mengatakan, dengan penerapan metode gasing matematika di satuan pendidikan diharapkan meningkatkan kompetensi numerasi di Papua. Sebab sejauh ini tingkat kompetensi numerasi di Papua agak sedikit rendah.

“Kita diminta untuk fokus ke Papua karena numerasinya agak sedikit rendah. Jadi kita perlu dorong agar numerasinya naik supaya rata-rata nasional bisa meningkat,” kata Profesor Surya.

Ia pun berharap agar empat pemerintah daerah itu bekerja keras melakukan pengimbasan ke semua pelajar di daerahnya.
Termasuk lima pemerintah daerah yang lebih dulu sudah menerapkan metode gasing matematika di sejumlah sekolah.

“Pertama kan para gurunya mengikuti pelatihan dulu, setelah itu pemerintah daerah harus kerja keras mengimbaskan sendiri. Kita hanya beri pelatihan satu kali saja, yang penting itu pengimbasan dilakukan pemda setempat,” jelasnya.

Selain itu, juga diminta agar pemerintah daerah menyiapkan data pengimbasan di daerahnya. Sebab sampai saat ini belum ada data pengimbasan, walaupun sudah berjalan di beberapa daerah.

“Dalam pertemuan tadi respon pemerintah daerah sangat baik. Semua bupati/walikota sudah siap mengimbaskan. Kita harapkan dengan kesiapan itu terjadi kemajuan kompetensi numerasi di Papua,” tutup Yohanes.**


BACA JUGA

Satgas Ops Damai Cartenz Tangani Kasus Penikaman di Dekai, Yahukimo

Senin, 03 November 2025 | 23:51 WIB

15 Orang Dikabarkan Hilang dalam Bencana Banjir Bandang di Distrik Dal Kabupaten Nduga

Senin, 03 November 2025 | 16:44 WIB

Kakanwil Kemenag Papua: Moderasi Beragama Jadi Jalan Tengah Satukan Perbedaan

Senin, 03 November 2025 | 14:55 WIB
Pelaku Terlihat di CCTV

Penikaman Terhadap Warga Terjadi di Dekai, Satgas Damai Cartenz: Luka Tusukan di Dagu dan Leher

Senin, 03 November 2025 | 06:59 WIB

Aksi Berbagi Satgas Damai Cartenz: Dari Kepedulian Lahir Kepercayaan

Senin, 03 November 2025 | 03:22 WIB
TERKINI

Satgas Ops Damai Cartenz Tangani Kasus Penikaman di Dekai, Yahukimo

16 Menit yang lalu

DPN Peradi Resmi Melantik 26 Anggota DPC Peradi Kota Jayapura

5 Jam yang lalu

15 Orang Dikabarkan Hilang dalam Bencana Banjir Bandang di Distrik Dal Kabupaten Nduga

7 Jam yang lalu

Telkomsel Berikan Bantuan Peralatan Sekolah dan Perangkat Telkomsel Orbit ke Sekolah Rakyat di Papua

8 Jam yang lalu

Plh Sekda Puncak Jaya Buka PPG Bagi Guru Daerah Khusus yang Terkendala Internet Tahun 2025

8 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com