Kodim 1716/Tolikara Gelar Mitigasi Bencana Banjir dan Karya Bakti
KARUBAGA, wartaplus.com - Kodim 1716/Tolikara gelar kegiatan mitigasi bencana banjir dan karya bakti bertempat di jalan Irian, Kampung Karubaga, Distrik Karubaga, Tolikara, Papua Pegunungan, Kamis, (07/12) pagi.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasdim 1716/Tolikara Mayor Inf Edy Ponco Wibowo bersama para personil.
Adapun program mitigasi bencana banjir dan karya bakti yang dilakukan yaitu melakukan pembersihan pasar, parit dan selokan, serta penanaman pohon di sejumlah titik yang rawan banjir dan tanah longsor.
Dandim 1716/Tolikara, Letkol Inf Marolop E.B Hutapea dalam rilis tertulisnya mengungkapkan, kegiatan karya bakti merupakan kegiatan rutin satuan teritorial. Dimana dengan kegiatan ini dapat membantu Pemerintah Daerah dan seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Tolikara, terutama dalam mengantisipasi bencana banjir.
"Jadi kegiatan yang kami lakukan yaitu pembersihan pasar, parit/selokan dan penanaman pohon. Sehingga lingkungan menjadi bersih dan dapat mencegah bencana banjir," ungkapnya.
Sementara itu, Kasdim Mayor Inf Edy Ponco Wibowo menjelaskan, Kabupaten Tolikara memiliki kontur alam yang terjal, dengan kondisi cuaca yang tidak bisa diprediksi karena berada di atas ketinggian dan berada di tengah wilayah pegunungan Puncak Mega.
Kodim 1716/Tolikara sebagai satuan kewilayahan di bawah Korem 172/PWY yang berkedudukan tepat di Karubaga ibukota Kabupaten Tolikara. Kodim mempunyai peran dalam membantu pemerintah daerah dan Masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.
"Sehingga melalui kegiatan ini semoga bisa mencegah terjadinya bencana alam, dimana Kabupaten telah beberapa kali terjadi bencana banjir dan tanah longsor," harapnya.
Ibu Yasona Kogoya selaku masyarakat yang berjualan di Pasar Tradisional Karubaga menyampaikan ucapan terima kasih atas kegiatan Karya Bakti yang dilakukan oleh Personel Kodim 1716/Tolikara.
"Kami mau sampaikan terima kasih karena pasar ini tempat kami jualan sudah bersih, dan selokan yang ada dapat bersih kembali," ucapnya.(rilis)