MENU TUTUP

Momen Hari Kartini, TP-PKK Puncak Jaya Perkenalkan Kerajinan Tangan Khas Daerah

Rabu, 24 April 2024 | 12:23 WIB / Andi Riri
Momen Hari Kartini, TP-PKK Puncak Jaya Perkenalkan Kerajinan Tangan Khas Daerah Sekertaris TP-PKK Puncak Jaya sedang memperkenalkan tas hasil kerajinan tangan khas Puncak Jaya/prokompimPJ

NABIRE, wartaplus.com - Penjabat Ketua TP-PKK Kabupaten Puncak Jaya Ny. Manikem Tumiran, S.Sos, M.AP memperkenalkan hasil kerajinan tangan (handicraft) khas Puncak Jaya berupa tas dan desain batik, dalam kegiatan perlombaan yang digelar oleh Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Tengah, bertempat di Aula Gedung RRI Provinsi Papua Tengah, Rabu (24/04/2024).

Momentum Lomba Peringatan Hari Kartini ini, diharapkan dapat menjadikan setiap Kabupaten menunjukkan kreativitas yang mencerminkan budaya khasnya masing-masing Kabupaten.

Pj Ketua TP-PKK Ny. Manikem Tumiran saat ditemui mengatakan, pengembangan potensi kadernya melalui hasil kerajinan tangan yang dilakukan oleh TP PKK Puncak Jaya ini merupakan bagian dari program PKK itu sendiri yakni, meningkatkan ketrampilan kecakapan hidup (Life Skill) sehingga mampu berusaha secara bersama atau mandiri untuk memperkuat kehidupan diri dan keluarganya.

Lebih lanjut katanya, hasil kerajinan tangan dari TP PKK Puncak Jaya ini merupakan buah dari jerih payah kadernya mengikuti sejumlah pelatihan, termasuk pelatihan pemanfaatan bahan dasar sehingga nantinya PKK Puncak Jaya mampu menghasilkan produk dengan sendirinya.

Pihaknya berharap agar produk-produk yang dihasilkan oleh PKK Kabupaten Puncak Jaya dapat lebih beragam serta memiliki sepak terjang yang jauh lebih baik lagi agar dapat meningkatkan pemberdayaan masyarakat lokal lebih maksimal. 

"Saya berharap agar hasil craft ini menjadi salah satu produk yang dapat bernilai ekonomis sehingga jika kebutuhan pasarnya besar bukan tidak mungkin pemberdayaan masyarakatnya juga lebih maksimal," harapnya.(adv/valent)


BACA JUGA

Kukuhkan Organisasi Keagamaan, Pj Bupati: Harus Berinovasi Angkat Nama Baik Puncak Jaya

Kamis, 02 Mei 2024 | 12:36 WIB

Pemda Puncak Jaya Gelar Halal Bihalal, Pererat Silaturahmi dan Hubungan Harmonis Antar Umat Beragama

Rabu, 01 Mei 2024 | 11:16 WIB

Pemda Puncak Jaya Gelar Musrenbang RPJPD 2025-2045 dan Konsultasi Publik

Selasa, 30 April 2024 | 13:18 WIB

Pj Bupati Puncak Jaya Serahkan Kendaraan Dinas Operasional Satpol PP

Senin, 29 April 2024 | 16:42 WIB

Yumiron : Mahasiswa Harus Berikan Contoh Dalam Menjaga Kamtibmas

Jumat, 26 April 2024 | 08:47 WIB
TERKINI

Ribuan Pendaftar di Program Pelatihan di Institut Pertambangan Nemangkawi

2 Jam yang lalu

KKB Datangi Gereja, Ancam dan Rampas Barang Milik Jemaat yang sedang Ibadah di Pegubin

9 Jam yang lalu

Paulus Waterpauw Bagai Meteor di Pilkada Papua

1 Hari yang lalu

Empat Hari Terkendala Pesawat, Jenazah Alexander Parapak yang Ditembak KKB Berhasil Dievakuasi

1 Hari yang lalu

Satu Orang Diamankan Saat Pengejaran Pelaku Penyerangan Patroli Satgas 527/BY di Paniai

2 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com