Plh. Sekda Risa Siswojo Ingatkan ASN Puncak Jaya Jaga Disiplin dan Jauhi Judi Online
Plh Sekda Puncak Jaya Risa Siswojo saat memimpin apel gabungan, Senin (10/11/2025)/dok.valent prokompim
MULIA, wartaplus.com – Pemerintah Kabupaten Puncak Jaya melaksanakan apel gabungan yang dihadiri oleh Aparatur Sipil Negara (ASN), perwakilan instansi vertikal, tenaga honorer, serta organisasi kemasyarakatan (Ormas) di lingkungan Pemkab Puncak Jaya. Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Puncak Jaya tersebut dipimpin oleh Pelaksana Harian (Plh.) Sekretaris Daerah, Risa Siswojo, S.IP., M.AP. Senin (10/11/25).
Dalam amanatnya, Risa Siswojo menyampaikan apresiasi kepada seluruh ASN yang tetap menunjukkan disiplin, tanggung jawab, dan semangat pengabdian di tengah berbagai tantangan pelaksanaan pemerintahan di daerah pegunungan tengah Papua.
Ia juga menekankan bahwa pengawasan terhadap kehadiran dan kinerja ASN di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta distrik akan terus diperketat. Para pimpinan unit kerja diingatkan untuk memastikan seluruh pegawai aktif berada di tempat tugas.
“Saya berharap para kepala OPD dan kepala distrik tidak lengah. Pastikan setiap ASN hadir dan melaksanakan tugasnya dengan baik, karena pelayanan publik tidak boleh terganggu akibat kelalaian pegawai,” tegasnya.
Lebih lanjut, Plh. Sekda mengingatkan agar seluruh perangkat daerah memperhatikan penyerapan dan penggunaan anggaran secara tepat waktu dan efisien. Ia menekankan pentingnya mencegah dana daerah mengendap di rekening tanpa dimanfaatkan secara optimal.

Selain berbicara mengenai disiplin dan efisiensi kerja, Risa juga menyoroti maraknya praktik perjudian online di kalangan ASN. Ia mengingatkan bahwa perilaku tersebut sangat bertentangan dengan nilai integritas dan etika seorang aparatur negara.
“Sebagai ASN, kita dituntut menjadi teladan bagi masyarakat. Jangan terjebak dalam judi online, karena itu hanya akan merusak moral, keuangan, bahkan keharmonisan keluarga,” ujarnya dengan tegas.
Ia mengungkapkan, tak sedikit ASN yang produktivitasnya menurun akibat kecanduan judi daring, bahkan menggunakan waktu kerja untuk hal yang tidak bermanfaat.
“Gaji ASN bukan untuk dihabiskan bermain judi, tapi untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Mari kita jaga tanggung jawab sebagai kepala keluarga dan cerminkan nilai integritas dalam kehidupan sehari-hari,” imbuhnya.
Menutup arahannya, Plh. Sekda Risa Siswojo turut mengucapkan selamat memperingati Hari Pahlawan Nasional 10 November 2025, serta mengajak seluruh ASN untuk meneladani semangat juang para pahlawan dalam menjalankan tugas pelayanan publik.(rilis)


