MENU TUTUP

Puluhan Rumah dan Kios di Elelim Yalimo Dilahap Si Jago Merah

Minggu, 15 Desember 2024 | 17:18 WIB / Andi Riri
Puluhan Rumah dan Kios di Elelim Yalimo Dilahap Si Jago Merah Sebanyak 21 kios dan rumah warga di Elelim Yalimo, terbakar, Sabtu (14/12/2024) dini hari/dok.Humas Polda Papua

ELELIM, wartaplus.com – Sebanyak 21 kios dan rumah milik warga di Distrik Elelim, Kabupaten Yalimo, Papua Pegunungan, dilahap si jago merah, pada Sabtu (14/12/2024) dini hari.

Kapolres Yalimo, Kompol Joni Samonsabra, S.H., M.H. dalam keterangannya mengatakan, saat ini pihaknya sedang melakukan penyelidikan terkait peristiwa kebakaran tersebut.

Kebakaran diketahui pertama kali oleh personil Polres Yalimo yang tengah melakukan patroli sekira pukul 00.25 Wit, dan melihat adanya asap tebal dari salah satu kios/toko yang berada di jalan Ohoam, Distrik Elelim tepat di depan pangkalan ojek.

"Anggota kemudian melaporkan kepada Pos penjagaan Polres Yalimo, bahwa telah terjadi kebakaran. Merespon itu personil kemudian menuju lokasi kebakaran sekaligus pun mencari bantuan Alkon untuk membantu memadamkan api yang sudah mulai membesar dan mulai merambat ke toko lainnya,” jelas Kapolres.



Lanjut katanya, karena api berasal dari salah satu tokoh bangunan, dimana banyak cairan serta alat alat bangunan yang juga mudah terbakar, sehingga api cepat membesar dan membakar bangunan disekitarnya.

“Saat memadamkan api tersebut, anggota Polres Yalimo bersama masyarakat sudah berusaha namun kondisi tempat yang jauh dari sumber air sehingga api sangat sulit untuk dipadamkan,” jelasnya.

Saat ini Polres Yalimo masih menyelidiki asal-usul kebakaran tersebut dan meminta warga untuk tetap waspada dengan keadaan sekitar.**


BACA JUGA

Isi Bensin Sambil Merokok, Tujuh Kios di Yahukimo Ludes Terbakar

Senin, 13 Oktober 2025 | 19:34 WIB

Pasca Jalani Perawatan Intensif, Kondisi Dua Anak Korban Kerusuhan Yalimo Membaik dan Dipulangkan

Jumat, 10 Oktober 2025 | 06:31 WIB

Acara Bakar Batu Perdamaian di Yalimo Berakhir Ricuh, Satu Rumah Dibakar, Wagub Dievakuasi

Jumat, 03 Oktober 2025 | 21:47 WIB

Sepekan Pasca Rusuh, Kapolda Papua dan Pangdam Cenderawasih Kunjungi Yalimo

Selasa, 23 September 2025 | 16:30 WIB

‎Kebakaran di SD Inpres Kampung Baru Abepura Jayapura, Lima Ruangan Ludes Dilahap Api ‎

Selasa, 23 September 2025 | 07:38 WIB
TERKINI

Pesta Rakyat, Gubernur Matius Fakhiri: Saatnya Bersatu Membangun Papua, Membangun Tanpa Sekat Tanpa Perbedaan Karena Kita Semua Satu

17 Jam yang lalu

Pesta Rakyat, Matius Fakhiri Dan Aryoko Rumaropen Disambut 5 Wilayah Adat 

22 Jam yang lalu

Superhero Surya Cup V, Ketua PBSI Kota Jayapur Muhammad Ishaq: Mengangkat Harapan Atlet Papua ke Level Global

23 Jam yang lalu

Tiba di Tanah Air, Menag Jelaskan Tindak Lanjut Deklarasi-Istiqlal untuk Kemanusiaan dan Kelestarian Lingkungan

1 Hari yang lalu

Gubernur Papua ke Para Bupati: Jangan Biarkan Ada Daerah Tertinggal

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com