MENU TUTUP

Keharmonisan Yang Terjaga Personel Damai Cartenz Sapa Mama-Mama Papua

Selasa, 28 Januari 2025 | 11:55 WIB / Redaksi
Keharmonisan Yang Terjaga Personel Damai Cartenz Sapa Mama-Mama Papua Brigpol Ita Sombo Allo, yang merupakan bagian dari Ops Damai Cartenz-2025 berbincang dan memakan pinang bersama seorang Mama Papua/Foto Istimewa

KOTA JAYAPURA,wartaplus.com – Senin sore (27/01/2025), ketenangan menyelimuti pinggiran Kota Jayapura. Dalam keseharian masyarakat yang penuh aktivitas, hadir personel Ops Damai Cartenz-2025 untuk menyapa dan berbagi kasih dengan mama-mama Papua serta anak-anak setempat.

Bripka Victor Merani dan Brigpol Ita Sombo Allo, yang merupakan bagian dari Ops Damai Cartenz-2025, menyambut masyarakat dengan keramahan. Senyum mereka menjadi simbol kedamaian yang mereka bawa, menciptakan interaksi yang hangat dan akrab dengan warga sekitar.

Kehadiran mereka disambut antusias oleh masyarakat. Suasana penuh kehangatan ini menjadi bukti nyata pendekatan humanis yang diusung Ops Damai Cartenz-2025 dalam misinya untuk menjalin harmoni dan kedamaian di Papua.

Kombes Pol. Yusuf Sutejo, Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz-2025, menjelaskan bahwa operasi ini bertujuan untuk menciptakan Papua yang aman dan damai. 

“Ops Damai Cartenz-2025 hadir untuk mendamaikan Papua. Kami ingin memastikan Papua aman dan damai, sehingga pembangunan di segala sektor bisa berjalan lancar. Ini juga sejalan dengan visi pemerintah untuk mewujudkan Papua yang maju dan sejahtera,” jelasnya.

Melalui pendekatan yang mengedepankan sisi kemanusiaan dan persuasi, Ops Damai Cartenz-2025 terus menjangkau masyarakat dengan pesan-pesan kedamaian. Mereka berharap, langkah ini dapat mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat, serta membangun pondasi yang kokoh menuju Papua yang damai, harmonis, dan sejahtera di masa depan.


BACA JUGA

Satgas Damai Cartenz-2025 Gagalkan Percobaan Pembacokan oleh OTK, Warga Sipil Selamat

Senin, 07 Juli 2025 | 03:10 WIB

Respons Cepat Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Menyelamatkan Warga Sipil Saat Percobaan Aksi Pembacokan Oleh OTK

Senin, 07 Juli 2025 | 03:07 WIB

Pembunuhan Warga Sipil di Dekai, Satgas Ops Damai Cartenz: Diduga Dilakukan KKB

Sabtu, 05 Juli 2025 | 08:21 WIB

Operasi Damai Cartenz Sambangi Kampung Walesi: Patroli Terpadu dan Bangun Kepercayaan Warga

Jumat, 04 Juli 2025 | 14:46 WIB

Satgas Humas Ops Damai Cartenz Gelar Kegiatan Humanis Bersama Anak-Anak di Kulirik, Puncak Jaya

Kamis, 03 Juli 2025 | 18:33 WIB
TERKINI

Plh Sekda Puncak Jaya Pimpin Apel Pagi, Tegaskan Komitmen ASN Jalankan Tugas

19 Jam yang lalu

UMKM Kopi Papua Bukukan Business Matching di Yogyakarta dan Pelajari Strategi Perluasan Pasar Nasional dan Global

20 Jam yang lalu

Satgas Damai Cartenz-2025 Gagalkan Percobaan Pembacokan oleh OTK, Warga Sipil Selamat

1 Hari yang lalu

Respons Cepat Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Menyelamatkan Warga Sipil Saat Percobaan Aksi Pembacokan Oleh OTK

1 Hari yang lalu

Bripda Ilham Fadillah Raih Juara 3 Judo di Ajang World Police and Fire Games

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com