MENU TUTUP

Personel Ops Damai Cartenz Bangun Kedekatan dengan Mama-Mama Papua untuk Perkuat Peran Ibu Dalam Keluarga

Jumat, 31 Januari 2025 | 13:04 WIB / Redaksi
Personel Ops Damai Cartenz Bangun Kedekatan dengan Mama-Mama Papua untuk Perkuat Peran Ibu Dalam Keluarga Personel Satgas Humas Ops Damai Cartenz, Bripda Adhar melaksanakan percakapan dengan mama-mama Papua di Yalimo, Papua pada Kamis (30/1/2025).

YALIMO,wartaplus.com - Sebagai bagian dari upaya membangun hubungan yang harmonis dengan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang aman dan damai, personel Satgas Humas Ops Damai Cartenz, Bripda Adhar, melakukan pendekatan humanis dengan mama-mama Papua di Yalimo, Papua, pada Kamis (30/1/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan dengan warga, mendengarkan aspirasi mereka, serta membangun kepercayaan antara masyarakat dan aparat keamanan.

Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz, Kombes Pol. Yusuf Sutejo, S.I.K, M.T., menegaskan bahwa berinteraksi langsung dengan masyarakat, khususnya para mama-mama Papua, merupakan langkah strategis dalam menjaga stabilitas keamanan.

“Mama-mama Papua memiliki peran penting dalam menjaga keharmonisan sosial. Dengan kegiatan seperti ini, kami dapat memahami lebih dalam harapan serta masukan mereka dalam menjaga lingkungan tetap aman,” katanya.

Dalam suasana penuh kehangatan, Bripda Adhar berinteraksi dengan mama-mama Papua yang menyambut baik kegiatan ini. Mereka merasa lebih diperhatikan dan dihargai oleh aparat kepolisian, yang semakin menunjukkan komitmennya dalam membangun kepercayaan dengan masyarakat.

Selain mempererat komunikasi, personel Satgas Humas Ops Damai Cartenz juga mengajak warga untuk terus menjaga perdamaian dan menghindari konflik yang berpotensi merugikan semua pihak. Mama-mama Papua pun berkomitmen untuk berperan aktif dalam menanamkan nilai toleransi dan kebersamaan di lingkungan keluarga serta masyarakat.

Melalui inisiatif ini, diharapkan hubungan antara kepolisian dan masyarakat semakin erat, menciptakan kepercayaan yang lebih kuat dalam menjaga keamanan di Papua. Sinergi ini menjadi bagian dari langkah nyata dalam mewujudkan Papua yang lebih damai, aman, dan sejahtera bagi seluruh warganya.


BACA JUGA

Gubernur Papua Copot Direktur RSUD Dok II Usai Sidak Temukan Manajemen Semrawut

Selasa, 04 November 2025 | 11:45 WIB

Satgas Ops Damai Cartenz Tangani Kasus Penikaman di Dekai, Yahukimo

Senin, 03 November 2025 | 23:51 WIB

15 Orang Dikabarkan Hilang dalam Bencana Banjir Bandang di Distrik Dal Kabupaten Nduga

Senin, 03 November 2025 | 16:44 WIB

Kakanwil Kemenag Papua: Moderasi Beragama Jadi Jalan Tengah Satukan Perbedaan

Senin, 03 November 2025 | 14:55 WIB
Pelaku Terlihat di CCTV

Penikaman Terhadap Warga Terjadi di Dekai, Satgas Damai Cartenz: Luka Tusukan di Dagu dan Leher

Senin, 03 November 2025 | 06:59 WIB
TERKINI

Gubernur Papua Copot Direktur RSUD Dok II Usai Sidak Temukan Manajemen Semrawut

1 Jam yang lalu

Pemkab Puncak Jaya Gencarkan Edukasi Lingkungan, Plh Sekda: Alam Adalah Rumah Kita Bersama

3 Jam yang lalu

Satgas Ops Damai Cartenz Tangani Kasus Penikaman di Dekai, Yahukimo

13 Jam yang lalu

DPN Peradi Resmi Melantik 26 Anggota DPC Peradi Kota Jayapura

18 Jam yang lalu

15 Orang Dikabarkan Hilang dalam Bencana Banjir Bandang di Distrik Dal Kabupaten Nduga

20 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com