MENU TUTUP

Satgas Ops Damai Cartenz Amankan Ibadah Minggu di Kiwirok

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:24 WIB / Redaksi
Satgas Ops Damai Cartenz Amankan Ibadah Minggu di Kiwirok Personel Satuan Tugas (Satgas) Operasi Damai Cartenz-2025 melaksanakan pengamanan ibadah Minggu bagi umat Kristiani di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua. Langkah ini dilakukan untuk memastikan umat dapat menjalankan ibadah dengan aman dan nyaman di tengah situasi keamanan yang masih menjadi perhatian/Istimewa

KIWIROK,wartaplus.com - Personel Satuan Tugas (Satgas) Operasi Damai Cartenz-2025 melaksanakan pengamanan ibadah Minggu bagi umat Kristiani di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua. Langkah ini dilakukan untuk memastikan umat dapat menjalankan ibadah dengan aman dan nyaman di tengah situasi keamanan yang masih menjadi perhatian.

Wakil Kepala Operasi (Wakaops) Damai Cartenz-2025, Kombes Pol. Adarma Sinaga, S.I.K., M.Hum., menegaskan bahwa kehadiran personel di lokasi bertujuan memberikan rasa aman bagi masyarakat yang tengah beribadah.

"Kami hadir untuk memastikan masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang tanpa rasa khawatir. Satgas Damai Cartenz terus berkomitmen menjaga stabilitas keamanan, sehingga aktivitas keagamaan dapat berlangsung tanpa gangguan," ujar Kombes Pol. Adarma Sinaga.

Selama pelaksanaan ibadah, situasi di sekitar lokasi terpantau aman dan kondusif. Personel Satgas tetap bersiaga untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan yang dapat mengganggu ketentraman warga.

Satgas Ops Damai Cartenz-2025 menegaskan akan terus berupaya menjaga keamanan di wilayah Pegunungan Bintang, khususnya dalam mendukung kebebasan masyarakat dalam menjalankan ibadah dan aktivitas sehari-hari tanpa ancaman.


BACA JUGA

Antusiasme Masyarakat dalam Pembangunan Masjid

Minggu, 16 Maret 2025 | 14:44 WIB

Satgas Operasi Damai Cartenz-2025 Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid di Oksibil

Minggu, 16 Maret 2025 | 14:42 WIB

Lewat Cukur Gratis, Satgas Damai Cartenz Jalin Kedekatan dengan Anak-anak di Lanny Jaya

Sabtu, 15 Maret 2025 | 22:08 WIB

Satgas Damai Cartenz-2025 Pererat Kedekatan dengan Warga Oksibil Melalui Ceramah Tarawih

Kamis, 13 Maret 2025 | 20:24 WIB
TERKINI

Antusiasme Masyarakat dalam Pembangunan Masjid

2 Jam yang lalu

Satgas Operasi Damai Cartenz-2025 Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid di Oksibil

2 Jam yang lalu

MDF Tiba di Jayapura, Siap Rebut Kemenangan di PSU Pilgub Papua

6 Jam yang lalu
Saling Lempar Batu dan Saling Serang

Syukuran Bupati dan Wakil Bupati Jayawijaya 'Ternoda'

11 Jam yang lalu
Bahagia Berbalut Duka

Syukuran Bupati dan Wakil Bupati Jayawijaya Berujung Ricuh, Tujuh Kendaraan Dibakar Massa

13 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com