Perkenalkan Buku ke-3nya, Steve Mara: Pemuda Papua Memiliki Peran Penting dalam Menjaga Kedaulatan Negara

JAYAPURA, wartaplus.com - Penulis muda asal Papua, Steve Mara merilis buku ketiganya yang berjudulnya “Catatan Anak Muda Papua Melihat Sistem Pertahanan Negara”.
Buku ini terdiri dari 21 bagian yang masing-masing bagiannya merupakan catatan penulis mengenai sistem pertahanan dan keamanan negara dengan melihat situasi terkini bangsa Indonesia.
Seperti yang diketahui bahwa keterlibatan anak muda saat ini sangat penting, seperti anak muda dapat terlibat langsung dalam komponen utama, komponen cadangan, maupun komponen pendukung.
Steve Mara menjelaskan bahwa buku ini merupakan salah satu buku yang penting untuk dimiliki anak muda Papua, terutama bagi anak muda yang masih bingung dengan apa peran yang harus dilakukan oleh mereka untuk dapat terlibat didalam upaya mempertahankan kedaulatan Indonesia.
"Anak muda Papua memilki peran penting dalam menjaga kedaulatan, seperti dalam bagian pertama dari buku ini menjelaskan tentang masifnya propaganda berita hoax/palsu yang saat ini sedang terjadi di Papua, yang secara masif berhasil mempengaruhi cara berpikir sebagian besar generasi muda Papua untuk berpikir tentang disintegrasi bangsa Indonesia,"kata Steve.
Catatan ini juga mempertegas bahwa bukan hanya anak muda Papua tetapi anak muda seluruh Indonesia harus dipersiapkan secara baik untuk menghadapi ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan dalam upaya mempertahankan kedualatan Indonesia dari sabang-merauke.
Buku ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi para pembaca untuk mengantisipasi ancaman dari dalam dan luar negeri yang berpotensi mengancam kedaulatan dan menciptakan konflik horizontal dan konflik vertikal di tengah masyarakat Indonesia.
Harapan besar dari Steve Mara adalah hadirnya buku ini dapat menambah pengetahuan bagi generasi muda Papua tentang peran generasi muda Papua dalam sistem pertahanan dan keamanan.
"Semoga buku buku ini juga dapat menjadi motivasi bagi generasi muda Papua untuk mulai menulis dalam rangka mengkonstruksikan pikiran agar tidak menjadi korban ancaman nyata saat ini" harapnya.
Steve Mara adalah seorang penulis muda asal Papua yang saat ini sudah menuliskan 3 buku, buku pertamanya adalah buku yang berjudul Kita Semua Mau Hidup Damai, dan buku keduanya adalah buku yang berbentuk biografi dan catatan inspirasi Kapolda Papua Matius Fakhiri, dan buku ketiganya adalah buku yang baru diperkenalkannya ini.
Ia juga aktif menulis opini di media dan menuliskan Analisa konflik yang terjadi di Indonesia, Steve merupakan lulusan sarjana kampus STIH Umel Mandiri Jayapura. Ia menamatkan studi pascasarjananya di Program Studi Damai dan Resolusi Konflik, Fakultas Keamanan Nasional Universitas Pertahanan.
Steve juga aktif dalam kegiatan diplomasi internasional dalam perannya sebagai Ketua Melanesian Youth Diplomacy Forum.**