MENU TUTUP

100 Casis Polki dan 12 Polwan Lolos Menuju Rikkes Tahap II Bintara Polda Papua Tengah

Selasa, 03 Juni 2025 | 06:57 WIB / Andi Riri
100 Casis Polki dan 12 Polwan Lolos Menuju Rikkes Tahap II Bintara Polda Papua Tengah Para casis polwan dan polki mengikuti sidang pengumuman kelulusan menuju Rikkes II/dok.Humas Polda Papua

JAYAPURA, wartaplus.com – Biro Sumber Daya Manusia Polda Papua menggelar Sidang Menuju Rikkes (pemeriksaan kesehatan) Tahap II Penerimaan Bintara Polda Papua Tengah T.A 2025 dalam rangka Penerimaan Terpadu Bintara PTU bertempat di Mako Satbrimob Polda Papua dan Aula Rastra Samara Polda Papua, Senin (02/06/2025).

Kegiatan tersebut dipimpin Karo SDM Polda Papua, Kombes Pol. Sugandi, yang bertempat di Sat Brimob Polda Papua dan Kabagdalpers AKBP Timur Santoso, di Aula Rastra Samara Polda Lama.

Karo SDM yang juga selaku ketua pelaksana seleksi menerangkan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menentukan jumlah peserta seleksi Bintara untuk mengikuti tahap selanjutnya, yaitu pemeriksaan kesehatan tahap kedua.

"Untuk hasil penentuan peserta yang dinyatakan memenuhi syarat mengikuti tes Rikkes tahap II ini, diambil bedasarkan jumlah kuota dan norma-norma yang sesuai ketentuan yang ditetapkan oleh panitia pusat,” ungkapnya.



Karo SDM membeberkan, adapun norma-norma kelulusan tersebut ialah hasil rikkes tahap I mendapat kategori K2, hasil uji kesamaptaan jasmani item antropometri dan psikologi mendapatkan nilai dibawah 61, maka peserta dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS). Sedangkan bagi peserta yang mendapatkan nilai hasil tes dan ujian diatas dari ketentuan, dinyatakan memenuhi syarat (MS). Sehingga berhak mengikuti tahap selanjutnya yaitu rikkes II.

“Dengan hasil sidang yang digelar ini, maka panitia memutuskan untuk Bintara Polda Papua Tengah mendapat kuota 100 Casis Polki Bintara PTU terdiri dari 70 Casis OAP dan 30 Casis NON OAP, serta 12 Casis Polwan Bintara PTU terdiri dari 4 NON OAP dan 8 OAP,” terangnya.



Kombes Pol. Sugandi berharap kepada para peserta yang memenuhi syarat ini agar mempersiapkan diri betul-betul untuk menghadapi tes selanjutnya. Tetap semangat, mudah mudahan apa yang dicita-citakan dapat tercapai.

“Kepada peserta yang belum terpilih jangan putus asa dan tetap semangat untuk mempersiapkan lagi di tahun depan. Kalau ada hal yang mungkin perlu dibenahi agar segera diperbaiki,” tutupnya.**


BACA JUGA

Sebanyak 271 Peserta Penerimaan Bintara Polri Terpadu 2025 Ikuti Rikkes II Panda Papua

Minggu, 01 Juni 2025 | 16:17 WIB

Biro SDM Polda Papua Gelar CAT Psikologi Bintara Polri T.A 2025

Kamis, 24 April 2025 | 18:24 WIB

Pangdam Cenderawasih Lantik 216 Bintara TNI AD TA 2024 (OV) TA 2025

Sabtu, 29 Maret 2025 | 08:12 WIB

Kembali Kunjungi Puncak Jaya, Kapolda Papua Tengah Langsung Patroli Jalan Kaki di Kota Mulia

Sabtu, 15 Februari 2025 | 06:43 WIB
TERKINI

Male Telenggen KKB Puncak Jaya Ditangkap Satgas Damai Cartenz di Kampung Wuyuneri

14 Jam yang lalu

Mari Sukseskan PSU Papua, Tokoh Masyarakat: Membangun Dengan Damai

15 Jam yang lalu

Tokoh Adat Keerom Kutuk Aksi KKB, Dukung Penegakan Hukum oleh Satgas Ops Damai Cartenz

18 Jam yang lalu

Ribuan Warga Hadiri Syukuran Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Puncak Jaya yang Digelar Meriah

19 Jam yang lalu

Pj Gubernur Papua Hadiri Zoom Meeting Rakor Sosialisasi Pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com