MENU TUTUP

Bocah 12 tahun di Temukan Tewas Terbunuh

Senin, 05 Maret 2018 | 18:12 WIB / Cholid
Bocah 12 tahun di Temukan Tewas Terbunuh Bocah 12 tahun ditemukan tewas terbunuh/Istimewa

JAYAPURA,–Warga Komleks Waker Sp 5 Kabupaten Mimika, Minggu (4/3) pagi di gegerkan dengan temuan mayat seorang anak berusian 12 tahun dengan kondisi tewas dibunuh.

Data yang dihimpun di Bidang Humas Polda Papua menyebutkan korban ditemukan tewas sekitar pukul 07.10 WIT dengan luka tusukan benda tajam di bagian leher dan pinggang. Selain itu juga dari hasil oleh TKP polisi berhasil menemukan barang bukti satu buah noken warna abu abu berisikan sisir satu buah kaleng lem Fox yang sudah digunakan oleh korban.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM.Kamal mengungkapkan kasus temuan mayat seorang anak tersebut yang diduga sebagai korban pembunuhan kini dalam penanganan oleh Sat Reskrim Polres Mimika.

"Untuk jenazah korban sudah di evakuasi oleh anggota serta keluarga dimana jenazah langsung di bakar oleh pihak keluarga sebelum dilakukan Optopsi terlebih dahulu,"jelasnya melalui rillis yang diterima Senin (5/4) siang.

Kamal menuturkan, pihak keluarga korban menolak untuk dilakukan Otopsi terhadap jenazah korban dikarenakan, menurut keluarga bahwa korban meninggal dunia karena dibunuh sehingga sesuai dengan adat jenazah harus di bakar.

"Untuk kasus ini akan terus didalami oleh penyidik Sat Reskrim Polres Mimika, belaum di ketahui motof dari pembunuhan ini namun dugaan korban di tikam menggunakan pisau kerena luka yang dialami korban merupakan luka tikaman pisau,"jelasnya.

Dirinya pun menambahkan mengantisipasi aksi-aksi yang tidak diinginkan anggota kepolisian Polres Mimika pun sudah melakukan pendekatan kepada pihak keluarga untuk menyerahkan kasus ini kepada pihak kepolisian.[Cholid]

 

 


BACA JUGA

TERKINI

Masyarakat Tapal Batas Nyatakan Sikap Dukung Polda Papua Jaga Kamtibmas Saat Pilkada 

3 Jam yang lalu

Freeport Indonesia Dukung Turnamen Sepak Bola Piala Soeratin U-15 di Mimika Sport Complex

7 Jam yang lalu

Saat Debat Terakhir, Ini Ide dan Gagasan Brilian MARIYO Mewujudkan Papua Cerdas 

10 Jam yang lalu

Diduga Lakukan Pelecehan, Ketua DPD PDIP Papua Ditangkap dan Dibawa ke Jayapura

11 Jam yang lalu

Dua Tukang Ojek yang Ditembak KKB di Puncak, Berasal dari Gowa Sulsel

11 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com