MENU TUTUP

RD, Arsitek Pertama Mitra Kukar yang Berhasil Taklukkan Mantan Timnya

Selasa, 18 September 2018 | 18:30 WIB / Djarwo
RD, Arsitek Pertama Mitra Kukar yang Berhasil Taklukkan Mantan Timnya Pelatih Mitra Kukar, Rahmad Darmawan/Instagram Mitra Kukar

JAYAPURA,- Pelatih Mitra Kukar, Rahmad Darmawan berhasil mengantarkan timnya memutus rekor buruk ketika berjumpa dengan Persipura Jayapura dengan kemenangan 2-1, di laga pekan ke-22 Liga 1 2018, yang digelar di Stadion Aji Imbut, Senin (17/9) malam.

RD, sapaan akrab mantan pelatih Sriwijaya FC, telah membukukan namanya sebagai arsitek pertama Mitra Kukar yang sukses membawa timnya mengalahkan Persipura dalam 11 kali pertemuan.

Sebelumnya, Persipura sangat superior ketika berjumpa Mitra Kukar. Tercatat, sejak era Liga Indonesia musim 2011/2012, tim berjuluk Naga Mekes mengalami 10 kali kekalahan dari 10 kali pertemuan kedua tim. Bahkan di musim lalu, Mitra Kukar harus rela gawangnya dibobol 11 gol tanpa balas dalam dua pertemuan menghadapi Persipura.

Usai meraih kemenangan penting itu, RD tak merasa jemawa, ia justru mengungkapkan jika hasil tersebut digapai berkat kerja keras dan daya juang anak asuhnya yang tak kenal lelah meladeni Persipura, yang merupakan salah satu tim kuat.

"Ini adalah hasil dari kerja keras para pemain yang telah berjuang untuk meraih kemenangan. Dan kita tahu Persipura adalah lawan yang sulit," ungkap RD, dalam sesi konferensi pers, usai laga.

Pelatih yang juga pernah mengantarkan Persipura menjadi Juara Liga Indonesia tahun 2005 silam, mengaku timnya sempat tertekan dengan serangan yang dilancarkan oleh Boaz Solossa dan kolega. Namun anak asuhnya berhasil bermain disiplin dan mencetak gol penentu kemenangan di sisa tujuh menit terakhir.

"Permainan tadi sangat menarik, dan kita sempat tertekan tetapi bisa mengimbangi. Para pemain sudah menunjukkan daya juang dan motivasi yang tinggi," jelasnya.

Sebelum laga, RD memang sudah mewanti-wanti anak asuhnya untuk bermain disiplin dan mewaspadai pergerakan trisula Persipura yakni Boaz Solossa, Addison Alves dan Hilton Moreira.

Terbukti, pertahanan Mitra Kukar yang notabenedihuni oleh duo eks Persipura, Mauricio Leal (bek) dan Yoo Jae Hoon (kiper) sulit untuk ditembus. Bahkan, Persipura hanya menghasilkan satu peluang on targetdi laga tersebut. *


BACA JUGA

Persipura Terancam Absen Dari Liga 2 Musim 2023/2024

Kamis, 10 Agustus 2023 | 07:33 WIB

BTM Kembali Terpilih Sebagai Ketua Umum Asprov PSSI Papua

Jumat, 27 Mei 2022 | 17:26 WIB

BTM Akui Manajemen Sudah Cukup Sabar Hadapi Sikap Indisipliner Boaz dan Tipa

Selasa, 06 Juli 2021 | 13:11 WIB

Persipura Desak PSSI dan PT.LIB Berikan Kepastian Jadwal Liga 1

Rabu, 18 November 2020 | 12:35 WIB

Ini Sejumlah Poin yang Diminta Ketum Persipura dalam RUPS Luar Biasa LIB

Minggu, 17 Mei 2020 | 12:00 WIB
TERKINI

Komjen Pol (Purn) Matius Fakhiri Resmi Bergelar Magister Hukum, Lulus dengan IPK 3,80

2 Jam yang lalu
Pilkada Papua 2024

Ketua DPC Peradi Jayapura Serukan Keluarga Besar Advokat Jangan Golput

14 Jam yang lalu

Truk Terbalik di Tolikara, 5 Penumpang Meninggal Dunia, 25 Luka Berat dan Ringan

14 Jam yang lalu
Ketua Dewan Adat Mamberamo Raya

KPU dan Bawaslu Netral Jamin Hak Pilih Masyarakat

17 Jam yang lalu

Tokoh Pemuda Ilwayab Ajak Masyarakat  Menjaga Keamanan Pilkada 2024

17 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com