MENU TUTUP
Gocekannya Menghibur

Aksi Todd Rivaldo Ferre Bersama Timnas Indonesia U-19 Yang Membumi

Senin, 22 Oktober 2018 | 06:37 WIB / Roberth
Aksi Todd Rivaldo Ferre Bersama Timnas Indonesia U-19 Yang Membumi Todd Rivaldo Ferre/Bola.com

JAYAPURA,-Aksi gemilang Todd Rivaldo Ferre bersama Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2018 mengundang perhatian publik. Penampilan ciamiknya kerap menyulitkan lawan dan gocekannya di lapangan menjadi hiburan tersendiri.

Seperti dikutip dari Bola.com, dia mampu mencuri perhatian di tengah beberapa pemain yang sudah akrab dengan pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri. Sebut saja Saddil Ramdani, Rafli Mursalim, Luthfi Kamal, Nurhidayat, dan Muhammad Riyandi. 

Posisinya sebagai gelandang serang bisa mengatur ritme permainan tim bersama Syahrian Abimanyu. Dia paham bagaimana membawa bola sekaligus membaginya dengan rekan setim.

Sebelum turnamen ini, namanya belum dikenal luas oleh publik. Apalagi, Todd juga baru bergabung dengan skuat Garuda Nusantara Jaya dalam beberapa pemusatan latihan jelang Piala AFF U-19 2018. Dia juga baru saja menjalani musim perdana di Liga 1 bersama Persipura Jayapura. Di balik aksi gemilangnya, Todd punya beberapa sisi menarik. Berikut lima fakta menarik Todd Rivaldo Ferre

Torehan Identik Timnas 

Selama empat pertandingan Piala AFF U-19 2018, Todd selalu diturunkan Indra Sjafri alias tidak pernah absen. Perinciannya, sekali starter dan tiga kali sebagai pemain pengganti dengan koleksi 228 menit bermain.

Todd telah mencatatkan dua gol dan satu assist di turnamen ini. Rupanya, torehan serupa juga dibukukan oleh pemain berusia 19 tahun itu bersama Mutiara Hitam, julukan Persipura.

Todd juga telah tampil dalam empat pertandingan Go-jek Liga 1 bersama Bukalapak dengan mencetak dua gol dan satu assist. Dia menjalani debut di kasta tertinggi Indonesia saat melawan Arema FC di pekan keenam (27/4/2018).

Pada laga tersebut, Todd langsung membuktikan kualitasnya dengan mencetak gol. Sayangnya, Persipura gagal memetik tiga poin karena tumbang 1-3 di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Pemain Papua Pertama

Indra Sjafri dikenal sebagai pelatih Timnas Indonesia U-19 yang belum pernah mencoba talenta asal Papua di Piala AFF U-19. Tidak ada pemain asal Papua dalam edisi 2013 dan 2017, yaitu dua periode awa Indra Sjafrie menjadi pelatih Timnas U-19.

Todd yang berhasil menunjukkan kualitasnya pada Liga 1 mendapat kesempatan untuk mengikuti beberapa pemusatan latihan. Hasilnya, dia mampu masuk skuat Piala AFF U-19 2018 hingga menjadi pilihan sebagai gelandang serang.

Pemain bernomor 24 itu mengukir sejarah sebagai pemain pertama asal Papua yang masuk Timnas U-19 saat mengikuti Piala AFF U-19 di bawah asuhan Indra Sjafri. Ada juga bek kiri, David Rumakiek yang merupakan rekannya di Persipura masuk skuat Timnas U-19.

Sebelumnya, sudah pernah ada Rudolof Yanto Basna yang juga masuk Timnas U-19 asuhan Indra Sjafri. Namun, dia tidak masuk skuat Piala AFF U-19, melainkan Piala Asia U-19 pada 2014.

Selain itu, Terens Puhiri juga pernah dijajak Indra Sjafri dalam uji coba Timnas U-19. Sayang, namanya tidak pernah masuk skuat tim yang berlaga di ajang Piala AFF U-19. Kedua seniornya itu tengah merumput di Thailand. Yanto Basna bergabung dengan Khon Kaen, sementara Terens Puhiri menjadi pemain Port FC.

Moncer Berkat Pelatih asal Inggris  

Penampilan perdana Persipura pada pramusim ini terjadi saat mengikuti beberapa laga persahabatan bersama Persela Lamongan, Bhayangkara FC, dan Barito Putera yang bertajuk Jakajaya Friendly Games. Sebelumnya, Persipura tidak ikut dalam turnamen pramusim apapun.

Pada Jakajaya itulah Todd untuk kali pertama berseragam tim senior Persipura. Dia menyumbang satu assist dari empat gol yang dicetak Persipura dalam tiga pertandingan.

Sebelumnya, Todd terlebih dahulu bergabung dengan Persipura U-19, yang tampil di Liga 1 U-19. Berkat pelatih Persipura saat itu, Peter Butler, Todd bisa masuk ke tim senior.

Pelatih asal Inggris itu merupakan sosok yang merekomendasikan Todd untuk bergabung dengan Boaz Solossa dkk. Selama ini, Butler juga dikenal sebagai pelatih yang percaya dengan kualitas pemain muda.

Pemain Terbaik Liga 1 U-19

Penampilan apik Todd sudah terlihat sejak bersama tim junior Persipura. Dia membawa Persipura U-19 keluar sebagai kampiun Liga 1 U-19 2017 setelah mengalahkan Persib Bandung di partai puncak.

Laga yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi (7/11/2017) itu berakhir dengan skor 1-0 untuk Persipura. Gol tunggal laga tersebut dicetak Todd lewat sepakan bebas pada menit ke-30. Selain membawa timnya juara, Todd juga keluar sebagai pemain terbaik di turnamen tersebut dan membawa pulang hadiah sebesar Rp 25 juta. 

Pernah Menjadi Pemain Futsal

Sebelum terjun total di sepak bola, Todd pernah menjadi pemain futsal di Jayapura. Itu dilakoninya saat masih berseragam putih abu-abu di SMA Negeri Khusus Olahraga Papua.

Dia sempat turun dalam Liga Futsal Nusantara 2017. Berkat talentanya dalam mengolah si kulit bundar,  Persipura U-19 kemudian merekrutnya dan hingga kini promosi ke tim senior. [Bola.com]

 


BACA JUGA

TERKINI

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

19 Menit yang lalu

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

6 Jam yang lalu

Mari Kita Jaga Kedamaian Pilkada Serentak 2024

6 Jam yang lalu

Mari-Yo Dampingi Kaesang Hadiri Kampanye Paslon Jhonda dan JBR -Hadir di Jayapura

14 Jam yang lalu

Direskrimum Polda Papua: HN Melakukan Kejahatan Luar Biasa, Ketua Pemuda Papua Parubahan Minta Diproses Hukum Siapapun Dia

14 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com