MENU TUTUP

Kapolda Papua Bakal Usulkan Pemberian Insentif Bhabinkamtibmas dan Babinsa ke Gubernur

Selasa, 30 Oktober 2018 | 13:17 WIB / Andi Riri
Kapolda Papua Bakal Usulkan Pemberian Insentif Bhabinkamtibmas dan Babinsa ke Gubernur  Para Bhabinkamtibmas (Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) dan Babinsa (Bintara Pembina Desa) mengikuti arahan Kapolda Papua, Pangdam Cenderawasih dan Gubernur Papua di sasana krida kantor gubernur dok II Jayapura, Selasa (30/10)?

JAYAPURA, - Kapolda Papua, Irjen Pol Martuani Sormin bersama Pangdam Cenderawasih, Mayjen TNI Yosua Pandit Sembiring berencana menemui Gubernur Papua, Lukas Enembe guna mengusulkan pemberian insentif para Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang bertugas di setiap kampung yang ada di wilayah bumi cenderawasih.

Hal ini disampaikan Kapolda dalam arahannya dihadapan para Bhabinkamtibmas (Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) dan Babinsa (Bintara Pembina Desa) di sasana krida kantor gubernur dok II Jayapura, Selasa (30/10).

"Saya bersama bapak Pangdam nanti akan laporkan ke kk Lukas (Gubernur Papua) agar ada penambahan insentif untuk menambah kesejahteraan Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Ini juga untuk memotivasi sodara sekalian agar lebih bersemangat dalam tugas, berkomunikasi dengan masyarakat," ujar Kapolda. 

Menurut Kapolda, petugas Bhabinkamtibmas dan Babinsa merupakan garda terdepan dalam hal keamanan, memelihara ketertiban, melakukan deteksi dan pencegahan dini terhadap suatu masalah yang terjadi di masyarakat.

Oleh karenanya sudah sepatutnya diberikan apresiasi atas kinerjanya dengan memberikan insentif diluar dari gaji yang diterima tiap bulannya. Selama ini, pemberian insentif bagi aparat keamanan (TNI Polri) yang bertugas di Papua, tergantung dari kebijakan setiap kepala daerah (bupati). Ada beberapa kabupaten yang memang memberikan insentif terutama daerah daerah yang rawan konflik.

Dalam arahannya Mantan Kadiv Propam Mabes Polri meminta para Bhabinkamtibmas dan Babinsa tidak bersikap 'malas tau' melainkan senantiasa memposisikan diri dekat dengan masyarakat.

"Apabila ada kejadian harus bantu masyarakat. Jangan malas tau, harus mengetahui segala situasi kondisi wilayah apapun yang terjadi harus dilaporkan kepada atasan,"imbau Kapolda.

Hal ini penting untuk kemudian dilaporkan kepada atasan secara berjenjang agar tidak salah dalam pengambilan keputusan.

Menurut dia, sinergitas antara tiga pilar (Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Kepala Kampung) perlu ditingkatkan dalam rangka menjaga situasi keamanan ketertiban setiap wilayah di Papua.

"Selama ini sinergitas yang sudah terjalin baik antara tiga pilar ini harus terus ditingkatkan. Agar tercipta rasa aman dan nyaman di masyarakat,"katanya. 


BACA JUGA

Sebanyak 1.297 TPS di Tanah Papua Belum Mencoblos, Terbanyak Daerah yang Gunakan Sistem Noken

Kamis, 15 Februari 2024 | 07:43 WIB

Mantan Kabid Humas Polda Papua Resmi Jabat Wakapolda

Rabu, 08 November 2023 | 21:14 WIB

Polda Papua Siap Salurkan Bantuan Logistik Warga Terdampak Cuaca Ekstrim di Amuma Yahukimo

Kamis, 26 Oktober 2023 | 17:06 WIB

Polda Papua Gelar Simulasi Pengamanan Pemilu 2024 di Jayapura

Selasa, 17 Oktober 2023 | 05:04 WIB

Kapolda Papua Tekankan Polres Jajaran Antisipasi Gangguan Keamanan Jelang Hut Kemerdekaan

Senin, 14 Agustus 2023 | 12:34 WIB
TERKINI

Terjerat Kasus Asusila, HAN Dapat Diberhentikan Sementara dari Pencalonannya di Pilkada Biak Numfor

25 Menit yang lalu

Cagub Matius Fakhiri Pastikan Tidak Ada Serangan Fajar di Pilkada Papua

7 Jam yang lalu

Penangkapan HAN, Komnas HAM Perwakilan Papua Menghormati Proses Hukum

15 Jam yang lalu

Pj Gubernur Tegaskan Papua Tengah Siap Laksanakan Pencoblosan Pilkada Serentak 2024

17 Jam yang lalu

H-1 Pencoblosan, Pemprov Papua Tengah Gelar Doa Bersama Wujudkan Pilkada Damai

17 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com