MENU TUTUP

14.735 Peserta Meriahkan Milenial Road Safety Festival Biak Numfor

Minggu, 17 Februari 2019 | 15:48 WIB / Cholid
14.735 Peserta Meriahkan Milenial Road Safety Festival Biak Numfor Belasan ribu peserta yang memeriahkan Milenial Road Safety Festival Biak Numfor/Humas

JAYAPURA - Partisipasi masyarakat dalam mengikuti Milenial Road Safety Festival yang dilaksanakan Polres Biak Numfor membeludak hingga 14.375 peserta.

Kegiatan yang dipusatkan di Lapangan Cenderawasih kota Biak Numfor, Sabtu (16/2) dihadiri oleh muspida, Tokoh Masyarakat, dan yang paling banyak dipenuhi oleh kaum milenial ini diawali dengan jalan santai yang dipimpin oleh Kapolres Biak Numfor Akbp Mada Indra Laksanta S.Ik., M.Si. dengan rute lapangan cenderawasih, melewati Pelni, JALAN SAM RATULANGI, Jalan Sisingamangaraja  dan finish di lapangan Cenderawasih.

Selain tarian kolosal, kegiatan ini juga dimeriahkan oleh dua peserta para layang dari komunitas para layang bhayangkara, dan marching band dari SMA 1 Biak serta hiburan dari SMP Kemala Bhayangkara.

Kapolres Biak Numfor dalam sambutannya mengucapkan rasa bangga kepada peserta Road Safety Festival yang telah memenuhi lapangan cenderawasih ini, yang sesuai perhitungan Dispora jumlahnya sebanyak 14.375 Peserta.

"Ini di luar dari pakaian target yang semula diperkirakan yang hadir sekitar 10.000 perserta saja," kata Kapolres.

Kapolres menambahkan, kegiatan ini merupakan kegiatan puncak dari rangkaian yang dimulai dari tanggal 22 Januari, kegiatan ini merupakan kegiatan nasional yang dilaksanakan di seluruh Kota yang ada di Indonesia.

"Kegiatan ini bertujuan untuk mengingatkan kita semua menyelamatkan generasi penerus bangsa yaitu generasi milenial yang sebagian besar merupakan korban dan pelaku kecelakaan lalulintas," ungkap Kapolres.

Kapolres pun berpesan agar generasi milenial patuh peraturan, dan menjaga keselamatan dikarenakan masa depan Bangsa dan Negara ialah generasi milenial," tutupnya.

Kegiatan ini juga sekaligus mendeklarasikan peserta sebagai "pelopor keselamatan berlalu lintas" yang ditandai dengan penandatanganan bersama.

Sementara itu Bupati Biak Numfor Herry A. Naap, S.Si., M.Pd selaku Plt. saat memberikan sambutan menyampaikan aplaus yang luar biasa kepada Kapolres atas kegiatan yang dilakukan, yang mana dapat mengumpulkan seluruh milenial yang ada di Kabupaten Biak Numfor.

Kata  Herry,  kegiatan Milenial Road Safety Festival merupakan kegiatan yang luar biasa, dimana dalam kegiatan tersebut dapat membangkitkan kesadaran bagi masyarakat Papua khususnya di Kabupaten Biak Numfor untuk  tertib berlalu lintas.

"Dengan kegiatan Milenial Road Safety ini dapat membawa komitmen bersama untuk membangun Biak Numfor lebih baik, lebih disiplin, lebih teratur, lebih tertib dalam mentaati peraturan yang ada untuk menjaga keselamatan kita sehingga kota Biak  menjadi lebih aman dan sejahtera untuk kita semua," tuturnya. *


BACA JUGA

Mantapkan Proses Pilkada 2018 Bupati Biak Numfor LakukanĀ  Tatap Muka Bersama Penyelenggara

Selasa, 29 Mei 2018 | 11:35 WIB
Pilkada Biak Numfor

Kasasi KPU Biak Dikabulkan MA, Dipastikan Pilkada Biak Numfor 2018 Diikuti Tiga Paslon

Sabtu, 05 Mei 2018 | 07:16 WIB
TERKINI

Kepala Suku Besar Mee Pago Imbau Warga Dukung Kamtibmas dan Sukseskan Pilkada

3 Jam yang lalu

Kampanye Akbar Dominggus Catue -Jumriati Dihadiri Ribuan Warga di Lapangan Merdeka Sarmi

13 Jam yang lalu

Kampanye Akbar Mari-Yo di Lapangan PTC Entrop Dipenuhi Lautan Massa

17 Jam yang lalu

Sengketa Pilgub PBD, Pieter Ell: MA Tolak Kasasi Paslon Onesimus - Ibrahim

22 Jam yang lalu

Wakil Ketua II MRP Imbau Masyarakat Mendukung Suksesnya Pilkada Serentak 2024

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com