MENU TUTUP

Markas Unit Polisi Perairan Polda Papua di Danau Sentani Diresmikan

Selasa, 19 Maret 2019 | 09:08 WIB / Cholid
Markas Unit Polisi Perairan Polda Papua di Danau Sentani Diresmikan Kepala Korps Polairud Baharkam Polri, Irjen Chairul Noor Alamsyah saat meresmikan Markas Unit Polisi Perairan Polda Papua Danau Sentani/Humas

JAYAPURA – Markas Unit Polisi Perairan Polda Papua di Danau Sentani yang terletak di Kampung Sereh, Kabupaten Jayapura akhirnya diresmikan, Senin (18/3). Markas tersebut akan dilengkapi dengan pelayanan kesehatan dari Yayasan Doktor Share.

Peresmian Markas Unit Polair Polda dipimpin langsung Kapolda Papua, Inspektur Jenderal Polisi Martuani Sormin disaksikan Kepala Korps Polisi Perairan dan Udara (Korpolairud) Baharkam Polri, Inspektur Jenderal Polisi Chairul Noor Alamsyah dan Pendiri Yayasan Doctor Share, dr. Lie A Dharmawan.

Kapolda Papua, Irjen Pol Martuani Sormin kepada wartawan  mengatakan, Markas Unit Polair di Danau Sentani ini merupakan perpanjangan tangan dari Direktorat Polair Polda Papua, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Selain melayani masyarakat, Martuani juga ingin menjadikan Markas Polair Danau Sentani sebagai tujuan lokasi wisata bagi masyarakat. “Gangguan kamtibmas di sekitar Danau Sentani adalah Unit Polair, namun saya juga ingin markas ini menjadi tujuan wisata baru,” tuturnya.

Mantan Kepala Divisi Propam Polri ini mengharapkan keberadaan Markas Unit Polair Danau Sentani dapat memberikan manfaat kepada masyarakat di Jayapura maupun Kota Jayapura. “Harapan kami Ondofolo bisa membantu bekerjasama dengan dokter di markas ini untuk memberikan manfaat lebih kepada masyarakat,” harap dia.

Kepala Korps Polairud Baharkam Polri, Irjen Chairul Noor Alamsyah saat ditemui di lokasi, mengapresiasi diresmikannya Markas Unit Polair Polda Papua. Ia berharap keberadaan markas tersebut dapat membantu masyarakat yang ada di sekitar wilayah Danau Sentani.

“Yang paling utama adalah memberikan pelayanan kepada masyarakat, bekerja sama Yayasan Doctor Share.  Apalagi keberadaan Doctor Share sangat bagus,” kata Chairul.

Ia pun berjanji akan mendorong penambahan fasilitas Markas Unit Polair Danau Sentani ke Mabes Polri. “Kami mendukung penuh keberadaan Markas ini, nanti prasarana dan sarana kami lengkapi secara pelan-pelan dari Mabes Polri,” tuturnya. *


BACA JUGA

Kabid Humas Polda Papua Hadiri Ibadah Berpulangnya Melani Wamea, Guru Korban Kekerasan di Yahukimo

Senin, 13 Oktober 2025 | 20:57 WIB

Pesawat Smart Air Tergelincir Saat Mendarat di Bandara Tiom Lanny Jaya

Sabtu, 11 Oktober 2025 | 17:56 WIB

Seorang Guru Wanita Meninggal Dunia Diserang OTK di Yahukimo

Sabtu, 11 Oktober 2025 | 17:39 WIB

Acara Bakar Batu Perdamaian di Yalimo Berakhir Ricuh, Satu Rumah Dibakar, Wagub Dievakuasi

Jumat, 03 Oktober 2025 | 21:47 WIB

Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Wilayah Hukum Polda Papua Turun Signifikan Januari–September 2025

Jumat, 03 Oktober 2025 | 18:45 WIB
TERKINI

Sasaran Bantuan Pangan di Indonesia Timur Bertambah

2 Jam yang lalu

"Operasi Penuh Cinta" Prajurit TNI di Papua

2 Jam yang lalu

Pemkab Supiori Implementasikan Program Strategis Nasional

2 Jam yang lalu

Pemprov Papua bangun 10 Sekolah Rakyat Untuk Anak Kurang Mampu

2 Jam yang lalu

BGN Targetkan Pembangunan SPPG daerah 3T di Kabupaten Jayapura

2 Jam yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com