MENU TUTUP

Dua Anggota Brimob yang Tertembak di Nduga Masih Dirawat di Timika

Kamis, 21 Maret 2019 | 07:48 WIB / Cholid
Dua Anggota Brimob yang Tertembak di Nduga Masih Dirawat di Timika Salah satu dari dua anggota brimob yang tertembak dalam kontak senjata di Nduga ketika mendapatkan perawatan medis/Humas

JAYAPURA – Kepala Kepolisian Daerah Papua, Inspektur Jendral Matuani Sormin mengungkapkan, dua anggota Brimob Kelapa Dua Mabes Polri yang tegabung dalam Satgas Manangkawi yang terkena tembak kondisinya hingga saat ini sudah membaik, dimana sebelumnya sempat dinyatakan kritis.

“Kondisi dua anggota saya sudah membaik dan saat ini masih mendapatkan perawatan medis di Timika setelah dievakuasi dari Nduga kemarin,” ungkap Kapolda ketika dikonfirmasi, Kamis (20/3) pagi.

Ia menjelaskan, dua anggota Brimob Satgas Manangkawi yakni Ipda Arif Rahman dan Bharada Ravi Fitrah Kurniawan mengalami luka tembak di bagian bahu kiri tembus punggung dan dada kanan tepat di bawah ketiak.

“Mereka dievakuasi dari Nduga kemarin menggunakan pesawat usai terjadi kontak tembak dengan kelompok kriminal bersenjata pimpinan Egianus Kogoya,” jelasnya.

Diketahui kontak senjata antara anggota Brimob Satgas Manangkawi dengan kelompok kriminal besenjata terjadi di Distrik Mugi, Kabupaten Nduga, Rabu (20/3) pagi pukul 07.30 WIT.

Ketika itu anggota Satgas Pos Mugi melaksanakan PAM bandara dalam rangka pendorongan logistik dari Timika menuju Distrik Mugi pukul 07.30 WIT. Tiba-tiba ditembaki dari arah ketinggian oleh kelompok kriminal bersenjata pimpinan Egianus Kogoya yang mengakibatkan satu dari tiga anggota Satgas Manangkawi tewas tertembak. *


BACA JUGA

Aksi Nyata Koops Habema, Baru Terbentuk Langsung Lumpuhkan OPM di Paro Nduga

Selasa, 23 April 2024 | 05:46 WIB

Konflik Sosial Akibat Pemilu Terus Berlanjut di Kenyam Nduga, Ini Langkah Tegas Aparat Keamanan

Rabu, 17 April 2024 | 08:29 WIB

Abubakar Kogoya, yang Ditembak Mati Aparat Gabungan Diketahui Terlibat Sejumlah Aksi Penembakan di Tembagapura

Sabtu, 06 April 2024 | 13:25 WIB
Gunung Tempat Roh Dari Leluhur Yang harus Dijaga

Kekayaan Sastra dan Lisan Suku Amungme Yang Luar Biasa

Kamis, 04 April 2024 | 10:17 WIB

Belum Sepakat Pembagian Sistem Noken, Dua Kelompok Warga di Nduga Kembali Bentrok

Sabtu, 23 Maret 2024 | 20:01 WIB
TERKINI

Kapolda Sebut Tidak Ada Aksi Demo di Peringatan Hari Buruh Internasional di Papua

2 Jam yang lalu

KKB Berulah di Intan Jaya, Bakar Sekolah Negeri Pogapa

9 Jam yang lalu

Pemda Puncak Jaya Gelar Halal Bihalal, Pererat Silaturahmi dan Hubungan Harmonis Antar Umat Beragama

9 Jam yang lalu

Kelompok Keni Tipigau Serang Polsek Homeyo Intan Jaya, Satu Warga Tewas

1 Hari yang lalu

Sungai Mamberamo Meluap, Ratusan Rumah di Tujuh Kampung Terendam Banjir

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com