MENU TUTUP

Diduga Kelelahan, Ketua PPS Kampung Makmur Boven Digoel Meninggal

Selasa, 23 April 2019 | 03:51 WIB / Andy
Diduga Kelelahan, Ketua PPS Kampung Makmur Boven Digoel Meninggal Masyarakat saat hendak melakukan pencoblosan salah satu TPS di Sentani Kabupaten Jayapura/Istimewa

JAYAPURA-Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 01 Kampung Makmur, Distrik Fovi, Kabupaten Boven Digoel bernama Adrianus Sagi meninggal dunia usai mengawal proses penghitungan dan rekapitulasi suara.

Ketua KPU Kabupaten Boven Digoel, Helda Ambay saat dikonfirmasi Senin (22/4) siang, membenarkan bahwa korban Adrianus Sagi merupakan Ketua KPPS TPS 01 Kampung Makmur, Distrik Fovi, Kabupaten Boven Digoel.

“ Iya benar, beliau adalah ketua TPS 01 Kampung Makmur, Distrik Fovi, Kabupaten Boven Digoel, beliau meninggal dirumahnya,” kata Ketua KPU Kabupaten Boven Digoel, Helda Ambay saat dikonfirmasi pada Senin (22/4) siang.

Helda menjelaskan bahwa setelah pencoblosan dan dalam tahapan penghitungan serta rekapitulasi suara di tempat pemungutan suara (TPS), almarhum memberitahu untuk pulang ke rumahnya.

“ Beliau pulang ke rumah sekitar pukul 04.00 subuh untuk istirahat, namun pada saat dibangunkan oleh sang istri, korban sudah dalam tidak bernyawa,” jelasnya.

“ Dugaan sementara beliau meninggal karena lelah saat menjalankan tugasnya mengawal pemilu,” terangnya.

Helda menambahkan, korban sudah dimakamkan pada Minggu (21/4) siang. “ Korban sudah dimakamkan hari Minggu kemarin dan hari ini (Senin-red) kami mengurus surat kematian dari dokter yang menangani,” tandasnya.

 


BACA JUGA

TERKINI

Dorong Keluarga Berdaya, TP PKK Puncak Jaya Hadiri Rakerda I di Nabire

18 Jam yang lalu

BWS Papua Gelar Serah Terima Hasil Pekerjaan Program Percepatan Irigasi Tahap 1 2025

18 Jam yang lalu

Kodim 1701/Jayapura Ditunjuk Bangun Gerai Koperasi Merah Putih

1 Hari yang lalu

Tes Kemampuan Akademik Untuk Ukur Capaian Siswa

1 Hari yang lalu

BI Papua Dorong 22.730 Petani Muda Terapkan Teknologi Smart Farming

1 Hari yang lalu
Kontak Informasi wartaplus.com
Redaksi: wartaplus.media[at]gmail.com